x

Perebutkan Piala Ketua MPR RI, Kejurnas Karate Shokaido 2022 Resmi Digelar

Sabtu, 24 September 2022 19:06 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
Ketua Umum MPR RI, Bambang Soesatyo saat menghadiri Kejurnas Karate Shokaido 2022 yang berlangsung di GOR Komplek Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat, Sabtu (24/09/22). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Perguruan Karate Shokaido (Shotokan Kandaga Indonesia) resmi menggelar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) yang berlangsung di GOR Komplek Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat pada 24-25 September 2022.

Kejuaraan Nasional karate yang memperebutkan Piala Ketua MPR RI tersebut dibuka langsung oleh Bambang Soesatyo. 

Baca Juga

Tentu saja, ada dua misi besar yang akan dikejar oleh Shokaido dalam Kejuaraan Nasional karate di tahun ini.

Misi terdekat Kejurnas kali ini ialah sebagai ajang seleksi bagi para atlet terbaik dari perguruan karete Shokaido sendiri.

Yang terbaik nantinya akan berpartisipasi mengikuti Kejuaraan Nasional Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI) yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat, 5-8 Oktober mendatang.

Baca Juga

Dan misi kedua, yakni melangkah ke jenjang yang lebih tinggi, yaitu berpartisipasi di kejuaraan internasional bertajuk Shotokan Karate-Do International Federation (SKIF) di Tokyo, tahun depan.

"Untuk ikut kejurnas FORKI di Padang, tentu kita akan ambil para juara 1. Namun kita akan teliti lagi untuk meraih peluang mendapat medali," kata Rocky Pesik selaku Ketua Pelaksana Kejurnas Shokaido 2022 di Markas Kostrad, Cilodong, Depok, Sabtu 34 September 2022.

Setelah Padang, kami memiliki target untuk mengikuti kejuaraan dunia Shotokan Karate-Do International Federation (SKIF) di Tokyo. 

Baca Juga

Terakhir kami mengirimkan atlet di SKIF pada 2018 sebanyak 15 orang di Ceko dan kami meraih dua medali emas, satu perunggu."

"Harapan kami dengan ikut di kejuaraan dunia di Tokyo nanti minimal kita bisa mempertahankan jumlah medali dan kalau bisa kami tingkatkan lebih dari dua emas," jelasnya menambahkan.


1. Motivasi untuk Atlet

Ketua Umum MPR RI, Bambang Soesatyo mendapat penghargaan Sabuk DAN VI dari Perguruan Shokaido di GOR Komplek Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat, Sabtu (24/09/22). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

Ditempat yang sama, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo turut memompa motivasi kepada seluruh atlet yang bertanding.

Menurut dia, menang atau kalah itu biasa. Namun yang terpenting bagaimana kesemua atlet mampu menjaga semangatnya selepas berakhirnya Kejurnas Shokaido 2022.

Baca Juga

"Menang/kalah bukan utama. Kalian harus tetap bangga karena telah berada disini. Kalian sebagai karatedo seperti merebus air. Harus terus dipanaskan," buka Bambang Soesatyo yang turut mendapat penghargaan Sabuk DAN VI dari Perguruan Shokaido.

Dirinya juga mengucapkan selamat bertanding kepada para peserta. Ia pun bangga melihat antusias para atlet di Kejurnas kali ini.

"Jangan sampai dingin, karena tidak akan ada gunanya kalau sudah dingin. Selamat bertanding, kita bangga melihat anak-anak kita terus semangat," jelas Bambang Soesatyo.

Baca Juga

2. Sempat Vakum

Ketua Pelaksana Kejurnas Shokaido 2022, Rocky Pesik di GOR Komplek Kostrad, Cilodong, Depok, Jawa Barat, Sabtu (24/09/22). Foto: Zainal Hasan/INDOSPORT

Sebagaimana diketahui, Kejurnas Shokaido kembali digelar di tahun ini usai sebelumnya kejurnas sempat vakum akibat pandemi Covid-19. 

Terakhir Kejurnas bergulir pada 2018. Kejurnas 2022 diikuti oleh 900 peserta dari 16 provinsi di Indonesia dengan mempertandingkan kategori kata (seni) dan kumite (tarung).

Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Rocky Pesik juga mengatakan tujuan digelarnya Kejurnas Shokaido 2022 ini untuk mencari bibit unggul karateka nasional yang nantinya bisa menembus pelatnas FORKI dan membawa Shokaido lebih dikenal masyarakat.

PB Shokaido merupakan alih nama dari perguruan Kandaga Prana yang berpusat di Sukabumi. Nama Shokaido resmi dipakai pada 2015 dan resmi menjadi anggota PB FORKI pada 2019. Sampai saat ini ada 15 ribu karateka shokaido.

KarateMPR RI

Berita Terkini