Duel MMA Paling Aneh yang Terjadi di Dunia, 2 Petarung Sama-sama KO
INDOSPORT.COM – Duel paling aneh sepanjang masa di ajang Mix Martial Arts (MMA), dalam pertarungan Shamrock 285 di Missouri, Amerika Serikat, Minggu (24/07/22).
Laga MMA ini terjadi antara Axel Cazares vs Alan Vazquez yang dihelat dalam pertarungan bertajuk Shamrock FC 285 pada pekan lalu.
Dalam ronde pertama pertarungan tersebut, Vazquez mengincar KO dengan Cazares dengan sebuah pukulan tangan kanan. Namun demikian, satu masalah lain terjadi ketika Cazares juga mengincar hal yang sama.
Akibat pukulan keras yang dilontarkan, baik Cazares maupun Vazquez pun terlempar di waktu yang sama. Tentunya, hasil ini sangat luar biasa, mengingat kedua petarung justru dinyatakan KO di waktu yang berbarengan.
Namun demikian, Cazares kemudian kesulitan untuk bangun, ketika Vazquez justru mampu kembali berdiri dengan baik.
Hal ini kemudian membuat wasit menyatakan pertarungan ini dimenangi oleh Alan Vazquez dengan pernyataan dari wasit. Memang, seperti dilansir dari Complex, jarang terjadi hasil nyaris imbang, tetapi kedua petarung kalah kedua-duanya.
Hanya saja, menyoal membuat lawan KO, petarung Indonesia pernah melakukannya di ajang MMA bertajuk One Championship.
Adalah Eko Roni Saputra yang merupakan salah satu petarung MMA andalan Indonesia, yang tampil dalam salah satu ajang bernama One Championship.
Kala itu, Eko bertarung melawan petarung asal China bernama Li Peng Shui di kelas Flyweight: Battleground II.
Kala itu, Eko Roni mampu tampil tenang dengan melakukan kuda-kuda dengan mencari celah agar dapat menyerang lawannya.
1. Penampilan Tenang Petarung MMA asal indonesia
Liu Peng Shuai mampu tampil agresif sejak ronde pertama dan mencoba melancarkan pukulan jab dan hook kiri. Kendati demikian, Eko Roni masih tampil tenang dan tak emosi.
Eko Roni kemudian memberikan kombinasi pukulan jabs, serta mendorong Liu Peng Shuai dan dengan cepat melancarkan pukulan overhand kanan kencang dan cepat.
Pukulan Eko Roni ini ternyata menerjang telak wajah lawannya dan Li Peng Shuai kemudian tersungkur tak berdaya di tepi arena.
Wasit kemudian dengan cepat menghentikan pertarungan kelas Flyweight One: Battleground II.
Eko Roni Saputra pun dinyatakan sebagai pemenang lewat keputusan KO (punch), usai menumbangkan Li Peng Shuai hanya dalam waktu 10 detik di ONE Battleground II.
Keberhasilan Eko Roni Saputra pun membuatnya sukses mencetak rekor, yakni menjadi seniman bela diri Tanah Air yang mencetak KO tercepat dalam sejarah.
2. Eko Roni Mampu Menangi KO Tercepat di ajang ONE Championship
Tak hanya itu, Eko Roni juga masuk dalam jajaran daftar lima petarung yang meraih rekor KO tercepat di ajang ONE Championship.
Ia menyamai rekor milik Li Kai Wen yang mengalahkan Rodian Menchaveza lewat pukulan KO hanya dalam 10 detik di ONE: Pinnacle of Power.
Selain itu, hasil ini juga memperpanjang catatan positif Eko Roni Saputra yakni meraih kemenangan dalam lima pertarungan secara beruntun serta 100 persen penyelesaian.
Baca Selengkapnya: Petarung MMA Indonesia Eko Roni Siap Tampil di Duel Para Raja ONE 161: Moraes vs Johnson II