Ceyco Georgia, Karateka 19 Tahun yang Bela Indonesia di Asian Games 2018
INDOSPORT.COM - Pembukaan Asian Games 2018 tinggal menghitung hari. Ajang olahraga terbesar di asia ini akan diikuti oleh 45 negara dan 15 ribu atlet.
Salah satu atlet yang akan bertanding dalam perhelatan Asian Games 18 Agustus mendatang yaitu Ceyco Georgia. Atlet karate asal Jakarta ini telah berlatih selama 5 bulan untuk turun dalam pertandingan karate pada Asian Games 2018.
Ceyco yang pernah menjuarai Kejuaraan Dunia Karate (WKF) pada 2015 lalu mengungkapkan bahwa persiapan yang ia lakukan selama 5 bulan bertujuan untuk mendongkrak performanya agar dapat tampil bagus dalam Asian Games 2018.
Mengaku kesulitan dalam mengatur waktu berlatih dan kuliah, kini Ceyco memutuskan untuk mengambil cuti agar maksimal dalam melakukan persiapan menjelang Asian Games 2018 mendatang. Saat ini Ceyco masih duduk di bangku kuliah semester dua jurusan Marketing Komunikasi.
Selain cuti Ceyco juga mempersiapkan diri dengan menjaga pola makan hingga latihan teratur untuk menjaga staminanya. Sebelum melaksanakan persiapan selama 5 bulan, Ceyco lebih dahulu bergabung bersama atlet karate lainnya dalam training center untuk persiapan Asian Games 2018.
Atlet berparas cantik ini mengungkapkan bahwa, ia telah siap bertanding di ajang Asian Games dan ia tanding di kelas komite, perorangan, minus 68 kilogram putri.
Perlu diketahui, gadis kelahiran Jakarta ini ternyata baru berusia 19 tahun. Meski usianya masih cukup muda, ia tak bisa dipandang sebelah mata. Pasalnya Ceyco telah mendalami dunia karate sejak berumur 5 tahun yang diturunkan dari tantenya yang juga seorang atlet karate.
Penulis: Daniel Ramos Putra
Pelatih Palestina U-23 Waspadai 'Senjata Tambahan' Indonesia U-23
Terus Ikuti Berita Olahraga Asian Games 2018 Lainnya Hanya di INDOSPORT