x

Tak Mujur di F2 GP Baku, Ini Target Sean Gelael di Barcelona

Selasa, 1 Mei 2018 14:42 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Juni Adi

Hasil kurang bagus didapatkan Sean Gelael pada balapan kedua (sprint) Formula 2 GP Baku City, Azerbaijan. Mengawali balapan dari posisi 14, Sean tak mampu menyelesaikan balapan usai mobil yang ditungganginya menabrak diding di tikungan pertama lap ke-12.

Insiden tersebut membuat Sean Gelael terdepak dari perebutan posisi tengah. Namun dirinya mampu finis di urutan 16 besar pada balapan yang berlangsung Minggu (29/04/18) kemarin.

Baca Juga

1. Kurang Mengesankan

Sean Gelael

Hasil ini tentunya berbanding terbalik dengan balapan pertama atau feature race yang diadakan Sabtu (28/04/18) lalu. Saat itu Sean berhasil finis di urutan ke-10 dan mendapat poin keduanya di kejuaraan musim ini.

Sebelumnya, pembalap berusia 21 tahun ini juga mendapat poin pada balapan feature di Sirkuit Bahrain.


2. Incar Poin

Pembalap Indonesia, Sean Gelael saat berada dalam mobil balapnya.

Atas hasil tersebut Sean Gelael merasa tampil kurang memuaskan. Pasalnya baik balapan feature maupun sprint penuh dengan drama. Sehingga beberapa pembalap tidak bisa menyelesaikan perlombaan.

"Saya sempat kehilangan posisi, tetapi setelah itu kecepatan mobil bagus. Itu positif. Sayangnya saya melakukan kesalahan yang mengakhiri balapan. Kami pastikan tampil lebih kuat di Barcelona," beber Sean.


3. Dapat Perhatian Khusus

Jean Alesi.

Sean Gelael yang mampu finis di posisi 10 ternyata mendapat perhatian khusus dari mantan pembalap Formula 1, Jean Alesi. Dirinya menganggap Sean dalam situasi kurang optimal tetapi sudah cukup bagus.

"Dia (Sean) berjuang selama balapan dan bisa finis ke-10 karena dia mampu membalap dengan kepala dingin," jelas Jean Alesi, usai Sean Gelael balapan feature di Sirkuit Baku City, Azerbaijan.

Sean GelaelBarcelonaIndonesiaBarcelona F1 TestFormula 2Baku City CircuitSirkuit BakuOtomotif

Berita Terkini