x

Klasemen Formula 1 Usai GP Monaco 2022: Verstappen 'Menggigil' di Puncak, Red Bull Berkuasa

Senin, 30 Mei 2022 10:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
Berikut update klasemen Formula 1 (F1) usai menggelar seri balapan GP Monaco 2022, di mana Max Verstappen kokoh di puncak dan Red Bull Racing tunjukkan kejayaannya.

INDOSPORT.COM – Berikut update klasemen Formula 1 (F1) usai menggelar seri balapan GP Monaco 2022, di mana Max Verstappen kokoh di puncak dan Red Bull Racing tunjukkan kejayaannya.

Seri ketujuh F1 GP Monaco 2022 pada ajang jet darat di musim ini yang berlangsung di sirkuit jalan raya Circuit de Monaco yang menantang dan ikonik telah sukses digelar.

Baca Juga

F1 GP Monaco 2022 telah dilaksanakan dari sesi latihan bebas atau Free Practice (FP) lalu kualifikasi dan race sejak Jumat (27/05/22) hingga Minggu (29/05/22) malam WIB.

Monaco selalu menyuguhkan balapan sengit dan penuh kejutan, di mana balapan sempat diwarnai sejumlah insiden, dua kali red flag hingga penundaan.

Namun akhirnya balapan ini dimenangkan oleh Sergio Perez (Red Bull Racing), yang semula start dari posisi keempat pada seri ini.

Baca Juga

Sergio Perez yang mengawali balapan dari P3 berhasil keluar sebagai juara, di susul oleh Carlos Sainz Jr (Ferrari) dan rekan setimnya Max Verstappen.

Kemenangan Sergio Perez pun semakin menunjukkan kedigdayaan tim Red Bull Racing di Formula 1 2022. Sebab, dua pembalapnya kini menguasai posisi tiga besar klasemen F1 2022.

Tercatat Max Verstappen kini merasakan dinginnya puncak klasemen, dengan mengantongi sebanyak 125 poin di tujuh seri balapan yang berlangsung.

Baca Juga

Kemudian disusul oleh Charles Leclerc, yang berada di posisi kedua dengan 116 poin. Pembalap tuan rumah itu kembali sial karena gagal meraih podium di kandang sendiri usai finis di P4.

Lalu rekan Max Verstappen, Sergio Perez, berada di posisi ketiga dengan 110 poin. Ini berarti, dua pembalap Red Bull Racing sukses menguasai posisi tiga besar klasemen sementara F1 2022.


1. Klasemen Formula 1 2022

Berikut update klasemen sementara F1 2022, Senin (30/05/22):

Sementara itu, posisi lima besar dilengkapi oleh George Russell dengan 84 poin, menyusul Carlos Sainz Jr yang hanya selisih satu angka saja alias 83 poin.

Sementara Lewis Hamilton belum bisa menembus lima besar, di mana juara dunia tujuh kali itu bertengger di peringkat keenam dengan 50 poin.

Berikut update klasemen sementara F1 2022, Senin (30/05/22):

Klasemen sementara Formula 1 2022.
F1Max VerstappenFormula 1KlasemenBerita F1Formula 1 2022

Berita Terkini