x

Hasil Malaysia International Challenge 2018: Hanya 9 Wakil yang Melaju

Kamis, 19 April 2018 17:22 WIB
Penulis: Fery Andriawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Malaysia International Challenge 2018.

Bertempat di Juara Stadium, Bukit Kiara Sport Complex, tengah digelar turnamen bulutangkis bertajuk Malaysia International Challenge 2018. Dalam turnamen itu sendiri, Indonesia yang merupakan salah satu kiblat bulutangkis dunia ikut berpartisipasi dengan mengirim 27 wakil yang tersebar di 5 nomor berbeda.

Baca Juga

Kini, turnamen tersebut tengah memasuki babak ketiga. Beberapa unggulan Indonesia berhasil melaju semisal Hendra/Ahsan dari ganda putra dan Hanna Ramadini dari tunggal putri. Sayangnya, jejak tersebut tidak diikuti tunggal putra Firman Abdul Kholik.


1. Ganda Putra Lolos

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Diwakili oleh ganda putra senior Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil melaju dengan mudah ke babak selanjutnya di gelaran Malaysia International Challenge 2018 setelah mengalahkan pasangan asal Taiwan, Lin/Tseng melalui dua set langsung, yakni 21-11 dan 21-11. Sebagai informasi, dalam turnamen ini, Hendra/Ahsan masuk sebagai unggulan.


2. Tunggal Putri Lolos

Hanna Ramadini kualifikasi Piala Thomas Uber 2018.

Di sektor putri, Indonesia juga berhasil meloloskan satu srikandi ke babak selanjutnya, melalui Hanna Ramadini. Ia lolos usai mengalahkan tunggal putri asal Thailand, Chaiwan Pattarasuda melalui rubber game 21-14, 11-21, dan 21-19.


3. Tunggal Putra

Firman Abdul Kholik di Badminton Asia Championship.

Keberhasilan ganda putra dan tunggal putri melaju ke babak selanjutnya, tidak dapat diikuti oleh Firman Abdul Kholik yang berlaga di partai tunggal putra. Pebulutangkis muda tersebut harus menyerah dari wakil Thailand yang bernama Vitidsarn Kunlavut dengan skor 21-18 dan 21-12.

Namun tiga pemain lainnya mampu lolos ke perempatfinal, yakni Krishna Adi Nugraha, Muhammad Bayu Pangisthu, dan Shesar Hiren Rhustavito.


4. Hasil Lengkap

Selebrasi Hanna Ramadini, pebulutangkis tunggal putri Indonesia.

Pertandingan di babak ketiga Malaysia International Challenge 2018 sudah berakhir. Dari 17 nomor yang tampil pada tahap tersebut, hanya ada 9 wakil yang bisa melaju ke babak perempatfinal yang akan diadakan pada Jumat 20 April 2018.

Hasil babak ketiga Malaysia IC 2018.
Firman Abdul KholikMohammad Ahsan/Hendra SetiawanHanna Ramadini

Berita Terkini