Jadwal Semifinal Indonesia Open 2021: Ada Kevin/Marcus, Duel Seru Jojo vs Axelsen
INDOSPORT.COM – Berikut jadwal semifinal turnamen bulutangkis Indonesia Open 2021 pada Sabtu (27/11/21) hari ini, di mana ada tiga wakil tuan rumah unjuk gigi termasuk Kevin/Marcus.
Tak terasa ajang Indonesia Open 2021 yang berlangsung di Bali International Convention Center, Nusa Dua, Badung, yang digelar sejak Selasa (23/11/21) telah mencapai babak semifinal.
Pada babak semifinal kali ini, hanya terdapat tiga wakil Indonesia yang akan bertanding termasuk ganda putra nomor 1 dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.
Pasangan berjuluk Minions itu sebelumnya berhasil menang di laga sengit melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) dengan skor 21-14 dan 21-17 di babak perempat final Indonesia Open 2021.
Kevin/Marcus kemudian akan kembali berjuang melawan wakil India sekaligus unggulan keenam yakni Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty di semifinal yang dimulai pada siang hari ini.
Namun sebelum Kevin Sanjaya/Marcus Gideon tampil, ada Greysia Polli/Apriyani Rahayu yang akan unjuk gigi lebih dulu di sektor ganda putri.
Greysia Polli/Apriyani Rahayu akan berhadapan dengan wakil andalan Thailand yakni Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Kemudian ada wakil dari sektor tunggal putra yakni Jonatan Christie yang bakal melakoni laga berat melawan unggulan kedua, Viktor Axelsen (Denmark).
Jonatan Christie berhasil melenggang dengan mulus ke babak semifinal Indonesia Open 2021 tanpa keringat, karena Anders Antonsen memutuskan mundur sebelum bertanding karena mengalami cedera.
Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa mengetahui jadwal Indonesia Open 2021 di halaman selanjutnya:
1. Jadwal Semifinal Indonesia Open 2021, Selasa (27/11/21):
Lapangan 1 - mulai pukul 11.00 WIB
WS - Pornpawee chochuwong (Thailand) vs An Seyoung (Korea Selatan)
XD - Dehcapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Ko Sung Hyun/Eom Hye Won (Korea Selatan)
WS - Pusarla V Sindhu (India) vs Ratchanok Intanon (Thailand)
XD - Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)
WD - Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu
WD - Baek Ha Na/Lee Yu Rim (Korea Selatan) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
MS - Jonatan Christie vs Viktor Axelsen (Denmark)
MD - Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
MS - Loh Kean Yew (Singapura) vs Rasmus Gemke (Denmark)
*Keterangan: waktu pertandingan bisa berubah-ubah menyesuaikan jalannya laga sebelumnya.