Indonesia Masters 2022: Perilaku Kasar Ganda Eropa, Popor Sapsiree Ogah Salaman
INDOSPORT.COM - Hari kedua Indonesia Masters 2022 penuh cerita. Salah satunya, perilaku tak sopan Thom Gicquel/Delphine Delrue pada ganda Thailand, Rabu (8/6/22).
Sebagaimana diketahui, pada babak 32 besar ajang Indonesia Masters 2022, Thom Gicquel/Delphine Delrue harus menghadapi lawan berat, ganda campuran terbaik dunia.
Sayangnya, ganda asal Thailand tersebut, Dechapol Phuavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tidak dalam kondisi terbaiknya saat main di Istora Senayan.
Game pertama, mereka tertinggal 19-21. Sementara di game kedua, permainan mereka semakin menurun dan Dechapol/Sapsiree harus tumbang dengan skor 16-21.
Namun yang menjadi sorotan, ketika awal game kedua, Gicquel/Delrue langsung tancap gas dan mengemas poin 5-0.
Merasa unggul, Thom Gicquel/Delphine Delrue akhirnya memperlambat servis bola. Naas, wasit pun langsung memberikan poin cuma-cuma untuk ganda Thailand, jadi 5-1.
Merasa tak adil, Thom Gicquel/Delphine Delrue melayangkan protes. Menurutnya, wasit mestinya memberi teguran dahulu, tidak serta merta memberi poin ke lawan.
Namun, keputusan wasit itu tidak dapat diganggu gugat. Merasa kecewa, Delphine Delrue pun melempar bola lewat bawah net, hampir mengenai kaki Sapsiree alias Popor.
1. Popor Sapsiree Ogah Salaman
Sejak insiden tak sopan tersebut, jalannya game kedua ajang bulutangkis Indonesia Masters 2022 berjalan alot dan penuh gengsi antara wakil Thailand dan Prancis.
Sayangnya, penampilan sang juara bertahan Indonesia Masters, Dechapol Phuavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tidak sesuai harapan masyarakat Thailand.
Mereka tumbang di game kedua dengan skor 21-16. Hasil ini memastikan akan ada jawara baru di sektor ganda campuran.
Bukannya menghormati Dechapol/Sapsiree, Thom Gicquel malah melakukan selebrasi dan memamerkan aksinya pada penonton.
Setelah itu, Sapsiree Taerattanachai atau yang akrab disapa Popor, langsung keluar meninggalkan lapangan pertandingan.
Lantas, ketika Gicquel/Delrue kembali untuk bersalaman, hanya tersisa Dechapol yang legawa menyambut uluran tangan mereka.
Dengan demikian, Dechapol/Sapsiree harus menuntaskan perjalanan mereka sampai di sini, sementara Gicquel/Delrue dipastikan melaju ke 16 besar Indonesia Masters 2022.
Thom Gicquel/Delphine Delrue dari Prancis akan menghadapi Mathias Christiansen/Alexandra Boje, ganda asal Denmark, pada Kamis (09/06/22) di Istora Senayan, Jakarta.
2. Rekap 16 Besar Ganda Campuran:
Thom Gicquel/Delphine Delrue
Mathias Christiansen/Alexandra Boje
Tang Chun Man/Tse Ying Suet
Hoo Pang Ron/Toh Ee Wei
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran
*Data ini bersifat sementara, diambil pada pukul 17.00 WIB