x

Susah Move On dari PraMel, Admin BWF Kangen Smash Maut Praveen Jordan

Jumat, 30 September 2022 08:13 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Juni Adi
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

INDOSPORT.COM – Admin BWF terciduk susah move on dari Praveen Jordan/Melati Daeva sebab kedapatan mengunggah smash maut Praveen Jordan.

Diketahui, Praveen Jordan terpaksa harus cerai dengan Melati Daeva untuk sementara waktu buntut pemulihan pascaoperasi cedera pinggang.

Baca Juga

Ya, Praveen Jordan tertimpa nasib apes saat ia mengalami cedera punggung di ajang Indonesia Open 2022 pada 14-19 Juni 2022 silam.

Untuk menyembuhkan cederanya, partner Melati Daeva Oktavianti tersebut harus menjalani serangkaian pengobatan dan terapi agar bisa beraktivitas secara normal kembali.

Sampai akhirnya, usai berkonsultasi dengan beberapa dokter dari rumah sakit yang berbeda, kondisi tulang belakang Praveen Jordan dikatakan butuh tindakan operasi untuk penyembuhan.

Baca Juga

Prosedur operasi dilakukan untuk melepaskan syaraf yang terjepit dan fiksasi tulang belakang yang dialami oleh Praveen Jordan.

Akibatnya, Praveen Jordan mau tidak mau harus beristirahat sementara waktu, sementara itu Melati Daeva menggandeng pasangan baru untuk sementara waktu.

Melati dipasangkan dengan Moh. Reza Pahlevi Isfahani di Indonesia International Series 2022 (20-25 September) dan Vietnam Open 2022 (27 September-2 Oktober).

Baca Juga

Setelah beberapa bulan tidak bermain bersama, ternyata admin BWF tampaknya kangen dengan kebersamaan Praveen Jordan/Melati Daeva saat bermain bulutangkis dengan mengunggah video smash Praveen Jordan.


1. Admin BWF dan Netizen Kangen PraMel

Pebulutangkis ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di BAC 2022. Foto: PBSI

Dilansir dari akun Instagram BWF Official, admin mengunggah smash mematikan Praveen Jordan saat di final Denmark Open 2019.

Pada pertandingan yang berlangsung sengit hingga rubber game tersebut, sukses dimenangkan oleh Praveen Jordan/Melati Daeva dengan skor 21-19 di set ketiga.

Baca Juga

Melawan wakil Tiongkok, Wang Li Yiu/Huang Dong Ping, terlihat smash keras Praveen Jordan ke arah ganda campuran, yang tak terbendung, tersebut sukses mengharumkan nama Indonesia di gelar juara Denmark Open 2019.

Netizen pun menyerbu kolom komentar postingan BWF tersebut sekaligus menyuarakan bahwa mereka kangen dengan ganda campuran asal Indonesia itu.

“Kangen prameeeel,” tulis @davino***.

Baca Juga

“Lihat ini merinding campur sedihh,” tulis @bettyniar***.

“Kangen bgt loh,” tulis @assss****.

“KAMI RINDU #PRAMEL,” tulis @rskypancarm***.

Baca Juga

“Paling suka nonton ini berulang ulang. Spirit carries on,” tulis @meylanparuli***.

“Sama juga kangen.. Cpt sembuh ya bang Jordan,” tulis @dedefebrian***.


2. Ini Perjuangan Praveen Jordan Tonton 'Mantan' Gandeng Pasangan Baru

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti

Demi mendukung Melati Daeva yang bertanding dengan partner baru di Indonesia International Series 2022, ban mobil Praveen Jordan sampai harus kempes tiga kali.

Diketahui, Melati Daeva menggandeng Reza Pahlevi untuk tampil di Indonesia International Series 2022 yang berlangsung pada 20-25 September 2022 di GOR Amongrogo.

Melati Daeva terpaksa bercerai sementara dengan Praveen Jordan yang masih harus menjalani masa pemulihan pasca operasi cedera pinggang.

Meski baru debut, namun Reza/Melati tampil meyakinkan sampai ke semifinal International Series. Hal itu membuat Praveen Jordan bersemangat mendukung Melati Daeva langsung ke Yogyakarta.

Melansir kanal Youtube Praveen Jordan, perjalanan untuk mendukung Melati Daeva pun terbilang tidak mudah. Apalagi mobil yang dikendarai dengan rekan-rekannya terpaksa kempes tiga kali di tol.

Baca selengkapnya: Perjuangan Praveen Demi Ketemu Melati di Yogyakarta, Ban Mobil Sampai Kempes Tiga Kali

BWFPraveen JordanPraveen Jordan/Melati DaevaBulutangkis

Berita Terkini