Lee Zii Jia Girang, BAM Buka Pintu Pemain Profesional Berlatih di Fasilitas Negara
INDOSPORT.COM – Usai gagal total di tur Eropa, Lee Zii Jia, sambut kesempatan berlatih di Akademi Bulutangkis Malaysia (ABM) dengan gembira.
Pebulu tangkis peringkat dua dunia, Lee Zii Jia belum lama ini tampil mengecewakan usai tersingkir pada babak pertama French Open 2022, Rabu (26/10/22).
Tunggal putra Malaysia itu kandas ketika berhadapan dengan Shesar Hiren Shustavito hanya dalam dua gim.
Skor yang berakhir ketat 19-21 dan 18-21 membuat Lee Zii Jia memperburuk pertemuan dengan wakil Indonesia, Vito.
Pasalnya, Lee Zii Jia juga menelan kekalahan pada pelaksanaan babak 16 besar Malaysia Open Juli lalu.
Berdasarkan dengan hasil tersebut, Lee Zii Jia disebut belum memiliki kapasitas untuk menjadi pebulu tangkis top dunia.
Hal itu disampaikan oleh Datuk James, yang mengungkapkan jika Lee Zii Jia terlalu mengandalkan kemampuan menyerang.
Dengan ketergantungan itu, membuat pola serangan Lee Zii Jia mudah ditebak oleh lawan, sehingga dirinya menjadi kesulitan untuk menemukan taktik lain.
Untuk itu, Lee Zii Jia perlu menemukan dan menambah opsi serangan lainnya, yang bisa digunakan untuk memperbaiki performanya yang kurang memuaskan akhir-akhir ini.
Menyusul kabar tersebut, Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) melaporkan bahwa pelatihan di Akademi Bulu Tangkis Malaysia akan dibuka dalam waktu dekat.
1. Usaha Malaysia Meningkatkan Performa Atlet Mereka
Melansir Bharian, Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) dikabarkan sedang menyelesaikan pedoman agar setiap atlet profesional mereka bisa ikut terlibat.
Dengan kabar tersebut, disebutkan jika pedoman yang sedang mereka susun tersebut memungkinkan pemain profesional untuk ikut berlatih di Akademi Bulu Tangkis Malaysia (ABM) Bukit Kiara.
Lebih lanjut, Sekretaris Jendral BAM, Datuk Kenny Goh, mengungkapkan bahwa saat ini diskusi antara Direktur High Performance, Dr Tim Jones sedang berdiskusi dengan pemain Malaysia.
Untuk itu pemain profesional memiliki kesempatan untuk meningkatkan performa mereka dengan berlatih di ABM.
Harapannya, pedoman tersebut menjadi solusi terbaik bagi pebulutangkis profesional dengan ABM.
“Kami melihatnya sebagai sesi latihan, di mana kami mungkin bisa menetapkan hari-hari tertentu dalam seminggu bagi pebulu tangkis profesional untuk berlatih di ABM,” ungkap Kenny.
“Kami ingin ini (pembentukan pedoman latihan di ABM) bisa menjadi situasi win-win bagi kedua belah pihak,” sambungnya.
Sementara itu, Kenny juga menjelaskan bahwa tidak ada paksaan bagi setiap pebulu tangkis profesional untuk berlatih di ABM.
“Mereka punya hak untuk memilih, apakah akan datang atau tidak,” pungkas Kenny.
Gagasan dari BAM tersebut tentu menjadi salah satu kabar gembira, secara khusus bagi pemain bultuangkis Malaysia, Lee Zii Jia, yang saat ini tengah dalam performa yang kurang konsisten.
Sumber: Bharian