x

PBSI Sambut 18 Atlet Baru Pelatnas Cipayung, Ada The Next Liliyana Natsir!

Senin, 16 Januari 2023 19:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
PBSI resmi menyambut 18 atlet bulutangkis baru, serta pelatih anyar di Pelatnas Cipayung, untuk tahun 2023.

INDOSPORT.COM - PBSI resmi menyambut 18 atlet bulutangkis baru, serta pelatih anyar di Pelatnas Cipayung, untuk tahun 2023. Salah satunya adalah Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu.

Pekan lalu, PBSI merilis Surat Keputusan nomor SKEP/002/1.3/I/2023 perihal promosi, degradasi dan kategori atlet pemusatan latihan nasional (pelatnas) tahun 2023.

Pada PBSI resmi menyambut 18 atlet baru, serta pelatih anyar di Pelatnas Cipayung, untuk tahun 2023 waktu yang sama, juga rilis SK PP PBSI dengan nomor SKEP/003/1.3/I/2023 perihal pengangkatan pelatih, asisten pelatih, dan pelatih fisik.

Hari ini, para atlet dan pelatih anyar mulai berdatangan ke Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur, Senin (16/01/23).

Para atlet dan pelatih ini pun disambut dengan acara sederhana, yang dihadiri langsung oleh ketua umum Agung Firman Sampurna di Ruang Serbaguna Pelatnas PBSI.

Baca Juga

Pada agenda hari ini, terdapat satu pelatih dan 18 atlet muda dengan wajah baru yang mendapatkan promosi melalui jalur seleksi nasional dan jalur pemantauan prestasi.

"Bulutangkis Indonesia itu punya tradisi panjang. Kita adalah satu-satunya cabor yang mana pengelolaannya menggunakan pendekatan pelatnas sepanjang tahun."

Baca Juga

"Jadi ketika teman-teman sudah masuk di Pelatnas, berarti teman-teman ini sudah memilih karier sebagai atlet bulutangkis profesional," kata Agung Firman Sampurna.

"Izinkan saya mengucapkan selamat kepada semua teman-teman yang terpilih masuk ke dalam Pelatnas, baik yang baru maupun yang lama," lanjut Agung Firman.

"Semoga teman-teman semua dapat terus mengukir prestasi agar bisa bertahan di sini, di tahun-tahun yang akan datang," ujarnya.

Baca Juga

1. Jason dan Felisha Tak Sabar Jajal Latihan di Cipayung

Jason Christ Alexander, pebulutangkis tunggal putra Indonesia yang baru masuk Pelatnas PBSI di tahun 2023.

Cabang olahraga bulutangkis merupakan salah satu kebanggaan Indonesia di level dunia. Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna berharap akan lahir bibit-bibit penerus prestasi di generasi teranyar ini.

"Teman-teman harus menyiapkan diri agar stamina dan teknik, juga khususnya mental agar siap untuk bertanding dan siap untuk menang," kata Agung Firman Sampurna.

"Ini kesempatan untuk menjadi wakil Negara Kesatuan Republik Indonesia, mengangkat martabat dan marwah bangsa lewat bulutangkis," tuntasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Jason Christ Alexander, atlet tunggal putra yang mendapat promosi usai menjuarai seleksi nasional, mengaku senang bisa masuk ke pelatnas.

"Pastinya saya senang banget bisa masuk Pelatnas, tapi ini bukan akhir, ini awal untuk jenjang saya menjadi atlet dunia," ungkap Jason Christ dalam rilis resmi PP PBSI.

Baca Juga

"Saya tidak sabar untuk memulai latihan (di Pelatnas Cipayung) dan ingin sekali latihan bersama Kak Jonatan (Christie) dan Kak (Anthony) Ginting," lanjut Jason lagi.

"Harapannya, saya mau meraih juara di turnamen-turnamen yang saya ikuti nanti," tegas pebulu tangkis tunggal putra kelahiran 28 Desember 2004 tersebut.

Baca Juga

Senada dengan Jason, Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu juga mematok target tinggi di tahun pertamanya bergabung dengan skuad Cipayung, sebagai atlet ganda campuran.

"Puji Tuhan bersyukur bisa masuk ke Pelatnas. Tahun lalu saya sempat magang untuk persiapan Kejuaraan Dunia Junior, tahun ini akhirnya dapat kesempatan," kata Felisha.

"Saya ingin juara untuk mengangkat ganda campuran Indonesia. Harapan dan target maunya menembus peringkat 100 besar dunia," ujar pebulu tangkis muda penggemar Liliyana Natsir itu usai masuk Pelatnas PBSI.

Baca Juga
Liliyana NatsirPBSIPelatnasPelatnas CipayungBulutangkisBerita BulutangkisAgung Firman Sampurna

Berita Terkini