x

Meresahkan! Aksi Anthony Ginting di All England 2023 Buat Hati BL Meleleh

Rabu, 15 Maret 2023 15:05 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di laga perdana All England pada Selasa (14/3/2023) waktu Inggris. Foto: PBSI.

INDOSPORT.COM - Anthony Ginting berhasil melaju ke 16 besar All England 2023 usai melibas Kantaphon Wangcharoen. Di sela kebahagian ini, ada aksi Ginting yang bisa membuat para BL meleleh.

Bagaimana tidak, di tengah ketegangan bermain di turnamen, laga Anthony Ginting berhasil mencuri perhatian di kamera dengan senyumnya yang bercampur salah tingkah. 

Dalam sebuah rekaman, Anthony Ginting terlihat tengah melirik ke arah samping. Tak berselang lama, ia mulai melebarkan senyumnya. 

Tak hanya itu, Ginting juga menganggukkan kepala sekolah memberikan kode khusus kepada salah seorang yang ada di bangku tribun. 

Belum diketahui, apa yang membuat Ginting tersenyum kala itu, namun yang jelas para BL atau badminton lovers meleleh.

Baca Juga

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengalahkan Kantaphon Wangcharoen melalui permainan straight game atau dua gim langsung via skor 21-17 dan 21-19. 

Duel keduanya tersebut digelar di Utility Arena Birmingham, Inggris, Selasa (14/3/23). Hasil itu membuat Ginting berhak lolos ke babak 16 besar yang dilangsungkan hari ini. 

Baca Juga

Di babak 32 besar, Anthony Ginting tampil begitu percaya diri di awal gim pertama, hingga unggul 8-3 atas wakil Thailand. Unggulan ketiga itu mencapai interval 11-9. 

Performa Ginting tetap terjaga selepas interval, serta mencapai game point dengan keunggulan 20-16 dan gim pertama tuntas 21-17. 

Anthony Ginting kembali mendominasi Kantaphon pada awal gim kedua dengan unggul 6-2 dan 10-5. 

Baca Juga

1. Optimisme Ginting

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, di laga perdana All England pada Selasa (14/3/2023) waktu Inggris. Foto: PBSI.

Ia meraup enam poin beruntun selepas mengelap keringat dan unggul 17-9. Kantaphon Wangcharoen gantian meraih empat poin berturut-turut dan memperkecil kedudukan jadi 13-17. 

Kantaphon memangkas jarak menjadi dua angka 16-18. Lalu Ginting mencapai match point 20-16. 

Tunggal putra Thailand tersebut sempat berusaha mengejar poin menjadi 19-20. Namun, satu jump smash Ginting mengakhiri gim kedua dengan kemenangan 21-19. 

Hasil tersebut membawa Ginting ke babak kedua All England 2023. Hari ini ia akan melawan wakil India, Prannoy Sunil yang menyingkirkan Wang Tzu-wei.

Kemenangan tersebut kata Ginting tak luput mentalnya yang sudah sanggup mengatasi setiap hambatan kala berlaga. 

Baca Juga

Mentalitas menjadi kunci bagi setiap pemain yang tampil di All England 2023. Maka dari itu, ia tak kaget jika ke depan akan menghadapi lawan yang lebih kuat. 

"Kalau turnamen sudah berjalan seperti ini, yang bisa disiapkan hanya mental dan strategi permainan. Kalau untuk fisik dan lain-lainnya mungkin sudah tidak bisa dibangun. Sejauh ini, persiapan saya sudah cukup baik," kata Ginting.

Baca Juga

Pebulutangkis asal Indonesia ini juga tak memungkiri bahwa akan ada persaingan sengit di gelaran All England 2023.

Sebagai, turnamen bulutangkis tertua di dunia, bisa dipastikan setiap peserta berambisi untuk meraih gelar juara dari ajang bergengsi tersebut.

"Bukan hanya saya, semua pemain pasti ingin dapat hasil maksimal apalagi juara di sini. Maka dari itu, semua pertandingan yang saya lalui akan sangat ketat," ujarnya.

Baca Juga

Sumber: Twitter, Antara

Anthony Sinisuka GintingAll EnglandAnthony GintingBulutangkisBerita Bulutangkis

Berita Terkini