Robinho Resmi Berkostum Klub Tiongkok
Seperti dilansir BBC Sport, pemain internasional Brasil yang baru saja berlaga di Copa America telah menandatangani kontrak selama enam bulan.
Kepindahan pemain 31 tahun tersebut tak lepas dari kehadiran Luiz Felipe Scolari di klub tersebut sebagaimana Scolari pernah dua kali melatih timnas Selecao. Di klub yang sama ada rekan di timnas yakni Paulinho.
Paulinho yang merupakan mantan gelandang Tottenham bergabung dengan Guangzhou pada akhir Juni dan telah membuat dua penampilan bersama klub tersebut.
Robinho akan memakai jersey dengan nomor punggung 60. Sebelumnya ia telah mengoleksi 53 penampilan bersama Manchester City sejak tahun 2008 hingga 2010 setelah bergabung dari raksasa La Liga Real Madrid dengan memecahkan rekor transfer di Inggris dengan nilai 32,5 juta pounds.
Selain itu pemain yang menyukai gaya rambut plontos ini tercatat pernah berseragam AC Milan dan klub Brasil Santos.