x

Panaskan Mesin, Dua Turnamen Pramusim Jadi Agenda Arema FC

Minggu, 19 November 2017 07:38 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Agus Dwi Witono
Arema FC

Setelah menyelesaikan kompetisi Liga 1 musim ini, Arema FC masih memiliki pekerjaan rumah. Hal ini terkait penyusunan program tim, sebagai bagian dari persiapan menuju musim kompetisi baru tahun depan.

Maka dari itu, manajemen tim berjuluk Singo Edan itu pun menatap dua turnamen pramusim sebagai persiapan tim. Selain agenda utama yakni turun di ajang Piala Presiden pada awal Januari nanti, Arema FC juga sudah menyanggupi undangan tampil di Turnamen Piala Wali Kota Padang.

"Kebetulan, mayoritas pemain terutama lokal, kontraknya masih panjang sampai Februari nanti. Untuk mengisinya, kami mengikuti sejumlah undangan," ungkap General Manager Arema FC, 

Ruddy Widodo.

"Paling dekat ya Piala Wali Kota Padang, yang dimulai pada 5 Desember nanti. Tapi saat ini, kami masih fokus menentukan komposisi pelatih dulu," imbuh  Ruddy.

Lebih lanjut, Arema tergiur untuk turun dalam turnamen terbesar di Sumatera Barat itu karena gengsi maupun rivalitas tim. Selain Arema FC, ada lima tim lain yang ikut ambil bagian. Antara lain tuan rumah PSP Padang, Semen Padang FC, Persija Jakarta, Persipura Jayapura, dan Selangor FA Malaysia.

"Kami jelas sangat terbantu dengan adanya turnamen seperti ini. Karena untuk mematangkan persiapan menuju kompetisi nanti," lanjut dia.

Baca Juga

Turnamen yang bakal digelar di Stadion Haji Agus Salim Padang itu diprediksi tak akan berlangsung lama. Dengan hanya diikuti enam tim, kemungkinan besar turnamen Piala Wali Kota Padang akan dibagi menjadi dua grup, dilanjutkan babak semifinal dan final.

"Tapi kami masih menunggu kabar selanjutnya dari panitia. Soal format dan bagaimana nantinya, juga belum diputuskan," pungkas pengusaha transportasi tersebut.

Piala PresidenPiala Walikota PadangLiga IndonesiaArema FCLiga 1

Berita Terkini