Catat Jakmania! Ini Mekanisme Penjualan Tiket Persija vs Arema FC di GBK
Persija akan melakoni pertandingan pekan kedua Liga 1 2018 melawan Arema FC di Stadion Gelora Bung Karno (Stadion GBK), Sabtu (31/03/18). Usai meraih hasil imbang 0-0 melawan Bhayangkara FC di pekan pertama, Macan Kemayoran tentu berhasrat meraih poin sempurna saat menjamu singo Edan di laga big math ini.
Bagi Jakmania yang ingin memberikan dukungan langsung untuk Persija di GBK, panitia pelaksana (panpel) Persija menegaskan tak ada perubahan mekanisme penjualan tiket. Sistem penjualan tiket yang serupa seperti saat Macan Kemayoran menjamu Song Lam Nghe di Piala AFC akan kembali diberlakukan.
1. Mekanisme Penjualan Tiket Persija vs Arema FC
Mekanisme penjualan tiket pertama yang disediakan oleh panpel pertandingan adalah para penonton membeli melalui pengurus pusat dan koordinator wilayah The Jakmania. Dalam mekanisme ini, tiket yang dijual hanya tiket berkategori 2 dan 3.
Sementara itu, mekanisme pembelian tiket kedua dilakukan secara online melalui situs www.loketpersija.com. Seluruh tiket dari berbagai kategori akan dijual di situs tersebut atau calon penonton juga dapat menggunakan aplikasi Akulaku yang menyediakan tiket dalam dua kategori, yakni VIP dan Kategori 1.
2. Harga Tiket Persija vs Arema FC
Tiket yang dijual secara online kategori VVIP dibanderol dengan harga Rp250 ribu, VIP Rp200 ribu, Kategori 1 Rp100 ribu, dan Kategori 3 Barat Rp75 ribu. Tiket akan mulai dijual pada Selasa 27 Maret 2018 Jam 15.00 WIB, sementara tiket ditutup pada Sabtu 31 Maret 2018 pukul 08.30 WIB. Jika sudah melakukan pembelian secara online, bukti pembelian ditukarkan di lapangan Blok S, Jakarta Selatan.
3. Persija vs Arema
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Persija sejatinya menguasai laga. Tim berjuluk Macan Kemayoran ini menekan Bhayangkara sejak menit awal.
Bahkan Persija setidaknya memiliki beberapa empat peluang emas. Sayang usaha mereka selalu gagal dimentahkan oleh Awan Setho di bawah mistar Bhayangkara.Pertandingan pun berakhir tanpa satu pun perayaan gol hingga wasit meniup peluit akhir.