x

Hanya Main 10 Menit, Ini Reaksi Gelandang Asing Bali United

Selasa, 3 April 2018 05:39 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Juni Adi
Milos Krkotic saat diperkenalkan ke publik.

Gelandang anyar Bali United, Milos Krkotic akhirnya menjalani debut perdananya di Liga 1 2018. Dirinya diturunkan pada menit ke-80 kala bersua PSIS Semarang di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, pada Minggu (01/04/18).

Krkotic bermain menggantikan peran Muhammad Taufiq di lini tengah. Tentu saja tidak mudah dalam menjalani debut perdana di kompetisi sepakbola Indonesia.

Baca Juga

1. Antusias

Milos Krkotic jalani latihan bersama Bali United.

Kendati hanya bermain 10 menit saja, mantan pemain Tim Nasional Montenegro itu sangat antusias. Dirinya juga ingin memberikan hal yang lebih baik lagi kedepannya.

"Tentu saya sangat senang dengan debut di pertandingan kemarin. Walaupun hanya 10 menit namun hal tersebut merupakan sesuatu yang baik untuk awal karier saya di Bali United. Semoga kedepannya bisa lebih baik lagi," ujar Milos Krkotic.


2. Tak Kesulitan

Gelandang Bali United Milos Krkotic.

Lebih lanjut ia juga mengatakan bila tidak mengalami kesulitan di laga sore kemarin. Cuaca panas di Indonesia yang selama ini kerap menjadi kendalanya ternyata tidak terjadi di laga kemarin.

"Tidak ada kesulitan bagi saya. Apalagi cuaca di pertandingan kemarin cukup sejuk, hampir seperti di Eropa. Jadi saya sangat menikmati pertandingan sore kemarin," kata pemain 30 tahun itu.


3. Kontrak Krkotic

Yabes Tanuri, CEO Bali United.

Tim besutan Widodo Cahyono Putro resmi menambah legiun asingnya pada musim ini. Bali United sukses merekrut mantan pemain Tim Nasional Montenegro bernama Milos Krkotic.

Hal itu dibenarkan langsung oleh CEO Bali United, Yabes Tanuri. Dirinya juga menjelaskan bahwa Milos Krkotic akan bertahan di Stadion I Wayan Dipta hingga tahun depan.

"Ya, Milos Krkotic telah resmi bergabung dengan Bali United untuk durasi kontrak satu tahun kedepan,” ujar Yabes Tanuri dikutip dari laman resmi Bali United.

Bali UnitedLiga IndonesiaLiga 1Milos Krkotic.

Berita Terkini