Ternyata Pencarian Bakat 'North Sumatera to Belgium' Tak Ada Kaitan dengan Del Piero
Program pencarian pemain berbakat U-17 dari daerah Sumatera Utara untuk dikirimkan ke Belgia telah berakhir di Stadion Panji Bako Sidikalang, Kabupaten Dairi, Sabtu (12/05/18) sore lalu.
Sebelumnya, agenda pencarian pemain yang mengambil tajuk 'North Sumatra to Belgium' dilangsungkan di beberapa kota, seperti Kota Medan, Tebing Tinggi, Kisaran, Padang Sidempuan, dan Sibolga.
1. Kabar Kehadiran Del Piero
Hanya saja di balik pelaksanannya sedikit ternoda dengan kabar yang berhembus. Di mana disebut-sebut, pencarian bakat tersebut berkaitan dengan coaching clinic yang digagas salah satu calon Wakil Gubernur Sumatera Utara, Sihar Sitorus dengan mendatangkan Del Piero.
Hal ini pun langsung dibantah Andry Mahyar, selaku pemilik AM Managemen, sekaligus panitia lokal di Sumatera Utara.
"Jadi mau diluruskan bahwa ada pemberitaan yang mengaitkan pencarian bakat ini dengan kedatangan Del Piero ke Medan yang notabene digagas Sihar Sitorus (calon wakil gubernur Sumut pasangan nomor 2, red)."
"Saya tegaskan tidak ada kaitan antara event talent scout dengan Del Piero," tegas Andry Mahyar kepada INDOSPORT, Senin (14/05/18) sore.
- Tanggap Terorisme, Bos INASGOC Pasang Standar Khusus di Asian Games 2018
- 7 Pemain yang Bisa Direkrut Juventus Pada Musim Panas Nanti
- Mancini Dikabarkan Sepakat Untuk Tangani Timnas Italia
- Kembali Dihelat Tahun Ini, Indonesia Open 2018 Siapkan Gebrakan Baru
- Kemenangan Atas Persipura Sangat Penting Bagi Gelandang Persib
- Didera Aksi Teror Bom Surabaya, Menpora Bicara Soal Nasib Asian Games 2018
2. Tak Berkaitan dengan Politik
Mantan pengurus PSMS Medan ini tak mau gawean mereka dihubungkan dengan kegiatan politik apapun.
"AM managemen ditunjuk sebagai panitia lokal dan pelaksanaan talent scout ini murni sepakbola, dan sama sekali tidak ada kaitan6 dengan agenda politik apapun yang sedang berlangsung di Sumatera Utara saat ini."
"Karena dari dulu pada prinsipnya, bola sesuatu yang terpisah dari kegiatan politik," tegasnya.
Dirinya pun mengaku heran dengan kabar tersebut. Apalagi, kedatangan Del Piero juga merupakan agenda coaching clinic yang secara persis tidak diketahui bagaimana mekanismenya.
"Kita juga gak tau konsepnya bagaimana. Dan heran juga kenapa ini dikaitkan dengan kegiatan kita," ucap Andry.
3. Identitas Penggagas Masih Rahasia
Di akhir, Andre Mahyar menerangkan jika kegiatan ini murni dilakukan salah satu sosok pecinta sepak bola Tanah Air yang tidak ingin disebutkan identitasnya itu.
"Ini di luar kegiatan PSSI dan Sumut menjadi Pilot Project pelaksanaan yang ke depan akan diikuti provinsi lain," terang Andry.
Selanjutnya, panitia pusat akan menyaring sekitar 100 pemain untuk menentukan satu tim terbaik dan dibawa ke Belgia dan sebahagian akan mengikuti akademi sepak bola di Indonesia.