Luis Milla Tetap Jadi Pelatih Timnas, Ini Kata Striker Asing Persipura
INDOSPORT.COM - Pelatih asal Spanyol, Luis Milla akhirnya dipertahankan oleh PSSI untuk kembali menukangi tim nasional sepak bola Indonesia. Status Milla itu pun mendapatkan beragam tanggapan dari para pemain yang berkarier di kompetisi sepak bola Indonesia.
Salah satunya, striker asing Persipura asal Brasil, Addison Alves, yang mengungkapkan bahwa keputusan PSSI untuk mempertahankan Milla sebagai pelatih timnas untuk menghadapi Piala AFF sudah sangat tepat.
Kata Addison, para pemain Timnas Indonesi U-23 sudah terlihat padu dan fasih untuk mempraktikkan strategi menyerang yang diterapkan oleh Milla. Timnas Indonesia U-23 pun hanya kurang beruntung setelah kalah lewat adu penalti dari Uni Emirat Arab (UEA) beberapa waktu lalu.
Alasan itulah yang membuat Addison percaya dengan Timnas Indonesia di bawah kepemimpinan Luis Milla.
"Saya memiliki banyak teman di Timnas Indonesia, dan pelatih kipernya juga pernah bekerja dengan saya di Spanyol. Saya memang belum pernah bekerja dengan Milla, tapi pemain lokal dan orang asing berbicara tentang dia. Para pemain senang dengannya, itu penting," ujar Addison kepada INDOSPORT, Sabtu (01/08/18).
Luis Milla sendiri kembali dipercayakan untuk menukangi Timnas Indonesia dan akan memikul target juara di Piala AFF yang akan digelar pada 8 November - 15 Desember mendatang.
Indonesia berada di Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura dan pemenang antara Brunei Darussalam dan Timor Leste.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT