x

Bersaing dengan Boaz dan Lilipaly di Timnas, Ini Reaksi 'Debutan' Dedik Setiawan

Selasa, 11 September 2018 08:03 WIB
Editor: Rafif Rahedian
Dedik Setiawan harus bersaing dengan Boaz Solossa dan Stefano Lilipaly untuk menempati posisi utama di lini serang skuat Tim Garuda.

INDOSPORT.COM - Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) telah memanggil beberapa wajah baru untuk menjalani laga uji coba kontra Mauritius yang berlangsung pada Selasa (11/09/18) sore ini.

Salah satu wajah baru yang dipanggil ke Timnas Indonesia adalah penyerang Arema FC, Dedik Setiawan. Kendati demikian, Dedik harus bersaing dengan Boaz Solossa untuk menempati posisi di lini serang skuat Tim Garuda.

Tak hanya Boaz seorang, penyerang asal Malang tersebut nampaknya juga harus bersaing dengan Stefano Lilipaly dan Ilham Udin Armaiyn untuk mendapatkan posisi utama di Timnas Indonesia.

Baca Juga

Melihat situasi seperti itu, penyerang berusia 24 tahun tersebut pun mengaku pasrah dan mempercayakan itu semua kepada sang pelatih.

"Pastinya saya siap bersaing dengan mereka, tapi harus kerja keras dulu, harapan untuk bermain pasti ada, tapi bermain atau tidak itu terserah pelatih," ujar Dedik seperti dikutip dari Wearemania.


1. Ingin Cetak Gol untuk Timnas

Stefano Lilipaly saat memeluk Boaz Solossa beberapa waktu lalu.

Dedik sendiri berambisi untuk menambah produktivitasnya agar bisa menggeser nama-nama besar yang kerap kali mengisi posisi utama di lini serang Timnas Indonesia.

Dirinya pun mengaku ingin memberikan kontribusi nyata kepada Timnas Indonesia di setiap pertandingan. Namun Dedik mengaku jika perjuangannya untuk menjadi pemain terbaik di Timnas Indonesia masih sangat panjang.

Baca Juga

"Saya pikir perjuangan masih panjang untuk menjadi yang terbaik, saya masih ingin menambah gol lagi, syukur-syukur di timnas juga bisa mencetak gol," tutupnya.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain Serta Serba-serbi Liga Indonesia di INDOSPORT.COM.

Boaz SolossaStefano LilipalyTimnas IndonesiaLiga IndonesiaDedik Setiawan

Berita Terkini