3 Fakta Tentang Jacob Mahler, Wonderkid Singapura yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia
INDOSPORT. COM - Timnas Indonesia dalam waktu dekat akan bertanding dalam gelaran turnamen sepak bola antar Asia Tenggara, Piala AFF 2018. Pada laga perdananya, Timnas Indonesia bakal menghadapi Singapura di Singapore National Stadium, Jumat (09/11/18).
Ya, gelaran Piala AFF 2018 bakal dimulai pada 8 November mendatang. Timnas Indonesia sendiri baru akan memainkan laga perdananya sehari kemudia ke markas Timnas Singapura.
Timnas Indonesia dan Singapura dipertemukan lantaran kedua tim berada dalam grup yang sama, yakni Grup B. Ini merupakan kedua kalinya secara berturut kedua tim berada di grup yang sama, setelah sebelumnya dalam Piala AFF 2016 kondisi serupa juga terjadi.
Bila melihat skuat yang dibawa Singapura ke gelaran Piala AFF 2018, rata-rata pemainnya masih berusia cukup muda. Bahkan, Singapura menyertakan satu nama pemain yang masih berusia 18 tahun, Jacob Mahler.
Mahler sendiri saat ini memang sedang digadang-gadang sebagai wonderkid sekaligus masa depan sepak bola Singapura. Berikut INDOSPORT.com mencoba merangkum beberapa fakta tentang wonderkid Singapura tersebut.
1. Kelahiran Denmark
Sosok Mahler memang sedang menjadi perbincangan hangat bagi publik sepak bola Singapura. Bagaimana tidak, usianya masih 18 tahun, tapi ia sudah berhasil masuk ke dalam skuat Tim Nasional (Timnas) Singapura untuk gelaran Piala AFF 2018.
Ada satu fakta yang mengejutkan tentang identitas diri Mahler. Sosok pemain ini ternyata bukan asli kelahiran Singapura, alias blasteran.
Ya, Mahler merupakan pemain yang lahir di Eropa, tepatnya di negara Denmark. Namun, ia tumbuh dan besar di Singapura, hingga akhirnya kini bisa memperkuat tim nasional sepak bolanya.
2. Sudah Cetak Debut Gol
Keberhasilannya menembus tim senior Singapura di usia 18 tahun sudah menjadi prestasi tersendiri. Namun, Mahler nampaknya tak puas sampai di situ saja.
Mahler saat ini diketahui sudah mencetak debut golnya bersama Timnas Singapura. Gol debutnya itu dicetak kala Singapura menang 1-2 atas Kamboja di laga uji coba internasional Oktober lalu.
Hebatnya gol yang dicetak Mahler ternyata begitu berarti buat Singapura. Singapura yang tertinggal satu gol lebih dulu, berhasil menyamakan kedudukan berkat aksi Mahler, dan akhirnya bisa membalikan keadaan.
3. Reguler di Level Klub
Prestasi Mahler ternyata tak hanya dari segi level internasional saja. Menilik perannya di level klub, ternyata Mahler juga terbilang cukup berprestasi.
Ya, saat ini, Mahler berstatus sebagai pemain dari klub Singapura Premier League, Young Lions. Saat usianya kini masih menginjak 18 tahun, Mahler sudah bermain reguler untuk klubnya.
Berdasarkan catatan Soccerway, Mahler sudah tampil sebanyak 10 kali bagi Young Lions di musim 2018. Sayangnya, pemain berposisi gelandang tersebut belum bisa mencetak satu gol pun untuk klubnya itu.
Terus Ikuti Berita Seputar Piala AFF 2018 dan Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM