Indonesia Dibantai Thailand, Netizen Mulai Elu-elukan Kurnia Meiga
INDOSPORT.COM - Usai Timnas sepak bola Indonesia digagahi Timnas Thailand di Piala AFF 2018 dengan skor 2-4, banyak netizen mulai rindu sosok Kurnia Meiga Hermansyah jadi kiper Skuat Garuda di pertandingan internasional.
Sosok Kurnia Meiga yang pernah menjaga gawang Timnas sepak bola Indonesia tampaknya masih terus dikenang oleh netizen Tanah Air. Mereka menganggap kalau Kurnia Meiga tak akan tergantikan.
Hal ini merujuk kekecewaan netizen terhadap performa dua kiper Timnas Indonesia yang telah tampil di kompetisi sepak bola internasional Piala AFF 2018, yakni Andritany Ardhiyasa dan Awan Setho Raharjo.
Andritany dianggap kurang kompeten karena ketika melawan Timnas Timor Leste sempat melakukan beberapa kali kesalahan yang menyebabkan hampir terjadi gol. Beruntung penyelesaian akhir pemain Timor Leste begitu buruk.
Sedangkan performa Awan Setho yang paling disorot karena kinerjanya saat pertandingan Timnas Thailand vs Timnas Indonesia kurang memuaskan. Pasalnya Awan Setho kebobolan sebanyak empat gol.
Sehingga netizen ramai-ramai membandingkan dua kiper ini di Piala AFF 2018 dengan kiprah Kurnia Meiga selama di Piala AFF 2016 lalu. Berikut rangkuman netizen yang rindu Kurnia Meiga.
1. Sakit Misterius
Mantan kiper Arema FC ini dikabarkan tengah mengidap penyakit yang misterius. Bahkan pihak keluarga Kurnia Meiga Hermansyah menutup dari dan tak ingin memberikan klarifikasi terhadap apa yang diderita sang kiper.
Kendati begitu Kurnia Meiga sempat muncul kepermukaan ketika dirinya melakukan siaran langsung lewat akun media sosial Instagram pribadinya. Meiga terlihat sehat-sehat saja kala itu dan kini merintis usaha dagang makanan ringan.
Kurnia Meiga memulai karier sepak bolanya bersama Diklat Ragunan (2006). Lalu setahun kemudian Kurnia Meiga direkrut oleh Persijap Jepara.
Pada 2008 Kurnia Meiga pindah ke Arema FC hingga kini. Total telah 210 pertandingan dilakoninya. Penampilan apiknya itu juga membuatnya masuk ke Tim Nasional Indonesia dari U-18, U-19, U-21, U-23, dan senior.
Untuk level senior, Kurnia Meiga tampil sebanyak 19 kali dari 2013 lalu. Bahkan pernah mengantar Timnas Indonesia ke final pada Piala AFF 2016 lalu.
Terus Ikuti Update Kurnia Meiga Hermansyah dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM.