x

Flare Menyala di Stadion, Laga Bali United vs Persija Sempat Dihentikan

Minggu, 2 Desember 2018 19:20 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Arum Kusuma Dewi
Flare dalam laga Bali United vs Persija Jakarta

INDOSPORT.COM - Laga lanjutan pekan ke-33 kompetisi sepak bola kasta tertinggi Liga Indonesia-Liga 1 musim 2018/2019, mempertemukan duel tuan rumah Bali United vs Persija Jakarta.

Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, tim Bali United yang bertekad meraih poin penuh demi menutup pertandingan musim ini dengan kemenangan di kandang, langsung tampil menekan dan mencari gol pembuka.

Namun Persija Jakarta yang mengusung misi meraih gelar juara malah lebih garang, dan berhasil mencetak gol lebih dulu lewat sepakan keras yang dicetak Sandi Sute di menit ke-7.

Baca Juga

Tertinggal di menit awal membuat pendukung Bali United tampak geram, terlebih permainan Bali United tak kunjung mengalami peningkatan dan malah semakin banyak diserang.

Puncaknya pada menit ke-19, para Semeton Dewata menyalakan flare dan membuat wasit menghentikan pertandingan untuk beberapa saat.

Kurang lebih 10 menit tertunda, pertandingan antara Bali United vs Persija Jakarta akhirnya kembali dilanjutkan dan hingga berita ini dibuat Persija Jakarta masih unggul 1-0 atas Bali United.

Baca Juga

Andai skor tetap bertahan hingga 2x45 menit, maka Persija Jakarta dapat mengkudeta posisi dari PSM Makassar yang kini berada di puncak klasemen Liga 1.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Berita Olahraga Lain Serta Serba-serbi Liga 1 di INDOSPORT.