Hal Ini Jadi Kunci Kekalahan Persebaya Surabaya dari PSMS Medan
INDOSPORT.COM - Persebaya Surabaya harus takluk 0-4 saat pertandingan sepak bola Indonesia, pekan ke-33 Liga 1 2018 melawan PSMS Medan di Stadion Teladan, Medan pada Sabtu (01/12/18).
Kekalahan yang diterima Bajul Ijo ini yang sekaligus menjadi kekalahan perdana mereka setelah sebelumnya meraih empat kemenangan beruntun.
Menurut pelatih Persebaya Surabaya Djajang Nurdjaman kekalahan timnya disebabkan kalah start dengan tim tuan rumah. "Saya berpikir kalau PSMS punya start yang bagus. Sejak awal laga mereka langsung menekan kami," katanya.
"Maka dari itu sangat disayangkan sekali kami harus kalah melawan PSMS Medan," imbuhnya.
Sementara ungkapan senada juga dilontarkan oleh pemain Persebaya Surabaya Ruben Sanadi. Dirinya mengakui jika kekuatan Persebaya Surabaya pada laga melawan PSMS Medan ada yang kurang.
"Sejak menit awal kami langsung dibawah tekanan, bukan hanya saya teman-teman semua juga berada dibawah tekanan," ungkapnya.
Ruben pun mengaku kecewa dengan kekalahan telak melawan PSMS Medan dan dirinya meminta maaf kepada Bonek. Lantaran sudah jauh-jauh datang ke Medan untuk mendukung langsung tim kebanggaannya ini berlaga.
"Kami minta maaf kepada suporter yang sudah jauh-jauh datang ke sini untuk mendukung kami," lanjutnya.
Oleh karena itu, dengan kekalahan ini skuat Persebaya Surabaya bakal melakukan evaluasi untuk laga terakhir mereka melawan PSIS Semarang di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).