Pawai Juara Persija Jakarta Ditunda, Ada Apa?
INDOSPORT.COM – Persija Jakarta rencananya akan melaksanakan pawai juara sehari setelah meraih juara Liga 1 2018, Senin (10/12/18).
Macan Kemayoran berhasil mengunci gelar juara usai menang 2-1 atas Mitra Kukar pada laga terakhir Liga 1 2018. Hasil tersebut membuat mereka finis di urutan pertama di atas PSM Makassar.
Persija Jakarta akhirnya menyudahi puasa gelar juara Liga Indonesia setelah 17 tahun lamanya. Mereka terakhir meraih gelar kampiun pada tahun 2001.
Kesuksesan mengawinkan gelar juara Piala Presiden dan Liga 1 2018 bakal dirayakan dengan konvoi bersama suporter kebanggaan mereka, Jakmania.
Pawai para pemain Persija Jakarta dimulai pukul 14.00 WIB dari sekitar Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, ke arah Balai Kota Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Gambir.
Namun demikian, rencana pawai juara tersebut terpaksa ditunda. Penundaan pawai juara Persija Jakarta ternyata disebabkan oleh agenda lain yang tidak kalah penting.
1. Fokus Piala Indonesia
Melalui akun Instagram resminya, Persija Jakarta mengumumkan penundaan pawai juara pada Senin (10/12/18). Pengumuman tersebut disampaikan berdasarkan pesan Direktur Persija Jakarta, Gede Widiade.
Persija Jakarta hendak fokus terlebih dahulu mempersiapkan pertandingan melawan Bogor FC pada turnamen Piala Indonesia, Rabu (12/12/18), di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
“Mengingat Persija akan bermain di Piala Indonesia di Bali, pawai jaura tidak mungkin diadakan besok sesuai rencana.”
“Selanjutnya pawai akan diinformasikan lebih lanjut,” tulis Persija Jakarta melalui akun Instagram resminya.
Setelah merampungkan kompetisi Liga 1 2018, Persija Jakarta masih akan bermain di babak 64 besar Piala Indonesia.