x

Biaya Fantastis yang Harus Dikeluarkan Persib untuk Dapatkan Rakic dan Eks PSG Sekaligus

Jumat, 4 Januari 2019 15:13 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Loris Arnaud saat masih membela Paris Saint-Germain.

INDOSPORT. COM - Persib Bandung tengah sibuk mencari pemain sepak bola asing baru dalam masa bursa transfer jelang Liga 1 (kasta tertinggi bola Indonesia) 2019. Ada dua nama yang belakangan kerap dikaitkan dengan Persib, yakni Alekasandar Rakic dan eks Paris Saint Germain (PSG), Loris Arnaud.

Rakic yang menyabet gelar top skor Liga 1 2018 santer dikabarkan akan merapat lantaran Persib Bandung yang saat ini membutuhkan sosok penyerang asing baru berkualitas. Maklum saja, Persib Bandung baru saja kehilangan Jonathan Bauman yang dilepas karena kontraknya tak diperpanjang.

Baca Juga

Peluang merekrut Rakic juga semakin besar setelah sang pemain disinyalir bakal meninggalkan klub sepak bolanya musim lalu. Ya, Rakic telah mengucapkan kalimat yang bernada salam perpisahan kepada PS TIRA.

"Terima kasih. Thank you PS TIRA," ujar Rakic pada akun Instagram pribadinya.

Sementara Arnaud, jadi penyerang asing lainnya yang kini sedang diburu Persib Bandung. Persib Bandung diketahui tengah mendekati terus penyerang yang musim lalu mencetak 15 gol bersama Persela Lamongan tersebut.

Baca Juga

Bahkan, agen dari Arnaud, Francis Yonga sudah memberikan sinyal bahwa pemainnya tertarik untuk bergabung dengan Persib Bandung. Namun Arnaud sampai saat ini belum memberikan keputusan lantaran masih berlibur di tanah kelahirannya, Prancis.

"Komunikasi sudah ada, terlebih dia (Loris) mau ke Persib Bandung. Dia tahu Persib Bandung. Dia lihat materi Persib Bandung bisa membuatnya lebih bagus lagi," tegas Yonga pada awak media berita sport.

"Peluang ke Persib 50:50. Saat ini Loris masih berlibur di Prancis. Tapi dia tanya perkembangannya seperti apa," tutup Yonga.


1. Persib Mampu Bayar?

Top Skor Liga 1 2018 Alekandar Rakic.

Andai kedua pemain tadi jadi merapat, Persib Bandung sepertinya harus merogoh koceknya dalam-dalam. Pasalnya, harga Rakic dan Arnaud bila digabungkan bernilai cukup fantastis.

Rakic yang berlabel top skor Liga 1 2018 menurut situs Transfermarkt harganya berkisar di angka 300 juta euro. Bila dikonversikan, berarti harga Rakic adalah Rp4,8 miliar.

Sementara itu, Arnaud yang pernah merasakan berlaga di level Eropa, menurut situs Transfermarkt harganya berkisar pada angka 300 juta euro. Sama seperti Rakic, dalam mata uang rupiah berarti harga Arnaud adalah Rp4,8 miliar.

Baca Juga

Ya, Rakic dan Arnaud sama-sama memiliki harga Rp4,8 miliar . Dan, bila keduanya merapat, berarti Persib harus mengeluarkan anggaran sebesar Rp9,6 miliar. Pertanyaannya, mampukah Persib Bandung mengeluarkan dana sebanyak itu hanya untuk dua orang pemain saja?

Terus IKuti Update Liga 1 dan Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT.COM

Persib BandungParis Saint-GermainLiga IndonesiaLiga 1Aleksandar RakicLoris Arnaud

Berita Terkini