x

Bali United dan Skuat yang Dipenuhi oleh Para Jawara Liga 1

Selasa, 15 Januari 2019 18:11 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Prediksi Starting Line Up Bali United Bersama Teco di Liga 1 2019

INDOSPORT. COM - Klub sepak bola Indonesia, Bali United sepertinya akan memasang target tinggi pada gelaran Liga 1 2019 mendatang. Buktinya, skuat Bali United saat ini begitu dipenuhi oleh nuansa juara Liga 1. Mengapa?

Bali United pada hari Senin (14/1/19) lalu melakukan sebuah gebrakan besar dalam persiapannya menuju Liga 1 2019. Bali United diketahui telah mengumumkan sejumlah rekrutan anyarnya.

Mulai dari pelatih, nama Stefano Cuggura Teco diperkenalkan sebagai juru taktik Bali United musim depan. Soal pemain, beberapa nama diumumkan sekaligus, yakni Ahmad Maulana, Haudi Abdillah, Samuel Reimas, Michael Orah, Gusti Sandria, Leonard Tupamahu, Gunawan Dwi Cahyo, dan Willian Pacheco.

Baca Juga

Penambahan rekrutan anyar yang diumumkan kemarin semakin menandakan kalau Bali United sepertinya akan memasang target tinggi pada gelaran Liga 1 2019 mendatang. Terlebih, kondisi skuat Bali United saat ini dipenuhi dengan nuansa para jawara Liga 1.


1. Kentalnya Nuansa Juara Liga 1

Prediksi Starting Line Up Bali United Bersama Teco di Liga 1 2019

Faktor nuansa para jawara Liga 1 yang dimaksudkan bisa begitu ketara dalam beberapa nama skuat Bali United saat ini. Sosok-sosok tersebut diketahui pernah merasakan indahnya pengalaman menjuarai gelaran Liga 1.

Mulai dari pemain lama, ada Ilija Spasojevic yang pada Liga 1 2017 mampu meraih gelar juara bersama Bhayangkara FC. Kala itu, bersama Bhayangkara, Spaso menjadi top skor klub dengan torehan 12 gol.

Selain Spaso, Bali United kini juga mempunyai pemain jebolan Bhayangkara lainnya yang juga sempat merasakan gelar juara Liga 1 2017, yakni Paulo Sergio.

Ya, Paulo Sergio yang resmi didatangkan Bali United pada Desember lalu dulu menjadi pemain terbaik Liga 1 2017 di saat timnya meraih gelar juara.

Baca Juga

Nuansa juara juga semakin kental dengan kehadiran beberapa eks penggawa Persija Jakarta yang berhasil menjuarai gelaran Liga 1 2018. Teco sang pelatih anyar Bali United, jadi sosok pertama dan paling terlihat ke dalam kategori ini.

Kehadiran Teco yang berpengalaman meracik tim juara, tentu diharapkan Bali United akan membawa kesuksesan.

Apalagi, pada skuat yang dimiliki Teco saat ini, ada pula dua pemain yang merupakan eks anak buahnya di Persija ketika menjuarai Liga 1 2018, yakni Michael Orah dan Gunawan Dwi Cahyo.

Lalu, apakah kentalnya nuansa juara Liga 1 di tubuh Bali United saat ini akan bisa membawa mereka meraih prestasi berlimpah musim depan? Ataukah justru sebaliknya, malah kemalangan yang akan didapat skuat Serdadu Tridatu?

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Bali UnitedLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini