Sering Dicadangkan, Ozil Tetap Dianggap Penting oleh Arsenal
INDOSPORT.COM - Pemain bertahan Arsenal, Sokratis Papastathopoulus, terus memberikan dukungan kepada Mesut Ozil. Meski jarang bermain, gelandang berpaspor Jerman itu masih dianggap sebagai sosok penting The Gunners.
Mesut Ozil mengalami masa sulit pada musim 2018/19. Ia kerap menerima kritik-kritik tajam ketika performanya buruk di lapangan dan lebih banyak duduk di bangku cadangan.
Penampilan terakhir Mesut Ozil bersama Arsenal terjadi pada 29 Januari 2019, saat Arsenal meraih kemenangan 2-1 atas Cardiff City pada laga lanjutan Liga Primer Inggris.
Meski jarang diturunkan, Sokratis sama sekali tidak memandang remeh kemampuan Mesut Ozil. Baginya, gelandang berkaki kidal itu tetaplah salah satu pemain penting yang dimiliki Arsenal.
"Mesut adalah pemain yang fantastis dan saat ia bugar, dia adalah salah satu pemain penting untuk tim," kata Sokratis, dikutip dari Sky Sports.
"Seluruh tim, semua pemain mendukungnya dan kami butuh Mesut yang sedang apik untuk terus maju, sebab kami tahu bahwa dia penting untuk kami," lanjutnya.
Lebih lanjut, Sokratis membenarkan pernyataan Unai Emery menjelang laga konra BATE, di mana pelatih menyebut Ozil saki-sakitan. Namun, Sokratis menjelaskan kini Ozil sudah baik-baik saja dan siap untuk dimainkan.
"Dia sakit, memiliki beberapa masalah, tapi setelah dia kembali berlatih, situasinya sama seperti saya: saat saya cedera dan kembali, bukan berarti saya harus bermain sejak laga yang paling pertama ke dalam starting XI," ujar Soktaris.
"Sekarang ia (Mesut Ozil) baik. Dia bermain dengan apik kemarin dan harapannya, di laga-laga selanjutnya, dia akan terus maju seperti ini," tuturnya menutup.
Pertandingan terdekat Arsenal, mereka akan menjamu Southampton pada pekan ke-27 Liga Primer Inggris musim 2018/19 di Emirates Stadium, Minggu (24/2/2019).
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT