2 Sinyal Kuat Mario Gomez Bakal Latih Borneo FC
INDOSPORT.COM – Rumor kedatangan mantan pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, ke klub sepak bola Indonesia Borneo FC kian menemui titik terang.
Kabar kedatangan Mario Gomez ke Borneo FC sebelumnya beredar luas di media sosial. Akun Instagram @igborneofc menyebut, Mario Gomez telah setuju menerima pinangan Borneo FC.
Lebih jauh lagi, akun tersebut juga mengutip penjelasan dari orang terpercaya di dalam tubuh Borneo FC. Orang tersebut menuturkan kalau proses kedatangan Mario Gomez telah siap.
Mario Gomez diproyeksikan untuk menggantikan Fabio Lopez. Pelatih asal Italia tersebut dilepas setelah Borneo FC tampil kurang memuaskan di turnamen pramusim Piala Presiden 2019.
Di balik desas-desus kabar kedatangan Mario Gomez ke Borneo FC, sebenarnya sudah ada 2 sinyal kuat kalau pelatih asal Argentina tersebut bakal merapat ke Pesut Etam.
Berikut portal berita olahraga INDOSPORT menghadirkan 2 sinyal kuat tersebut untuk Anda.
1. Kode Keras Kedatangan Mario Gomez
Pernyataan Bos Borneo FC
Presiden Borneo FC, Nabil Husein perlahan membuka identitas pelatih baru yang akan menangani tim Pesut Etam usai memutuskan untuk melepas Fabio Lopez.
Nabil mengakui, ada beberapa nama yang sempat masuk menjadi kandidat. Namun demikian, manajemen akhirnya memutuskan satu nama dari Argentina, yakni Mario Gomez.
"Memang benar ada beberapa nama pelatih (yang masuk kandidat) ya. Insya Allah Mario Gomez jadi pilihannya dan kita lihat kepastiannya pada hari Selasa (16/04/19) akan kita umumkan siapa yang akan menakhodai Borneo FC di 2019," kata Nabil Husein kepada awak INDOSPORT.
Dibocorkan Netizen
Borneo FC telah mengunggah video jelang pengumuman pelatih baru mereka. Dalam video tersebut, terdapat siluet pelatih yang akan direkrut manajemen.
Netizen tampak lihat melihat siluet gambar tersebut. Mereka menebak siluet gambar tersebut ialah foto Mario Gomez semasa masih melatih di klub sepak bola Malaysia, Johor Darul Ta'zim.
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga Lainnya di INDOSPORT.COM