x

Tanpa Egy, Lechia Gdansk Kembali Tuai Kekalahan di Play-off Liga Polandia

Senin, 6 Mei 2019 04:42 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Prio Hari Kristanto
Pemain Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri.

INDOSPORT. COM - Tim utama Lechia Gdansk kembali harus menuai kekalahan dalam laga lanjutan play-off Liga Ekstraklasa Polandia, Minggu (05/05/19).

Lechia Gdansk bersua Cracovia dalam laga keempat play-off Liga Ekstraklasa Polandia. Laga dilangsungkan di markas Cracovia, Cracovia Stadium.

Bertindak sebagai tim tamu, Lechia Gdansk nampak kewalahan meladeni permainan Cracovia. Buktinya dapat terlihat dari papan skor, Lechia Gdansk tumbang 0-2.

Baca Juga

Lechia Gdansk kalah akibat kecolongan gol Sergiu Hanca pada menit ke-74, dan Milan Dimun menit ke-82. Hasil ini merupakan kekalahan yang ketiga kalinya diterima Lechia Gdansk di babak play-off.

Kekalahan dari Cracovia terbilang cukup mengejutkan. Bagaimana tidak, Lechia Gdansk sejatinya baru menuai hasil gemilang di Piala Polandia dengan berhasil meraih gelar juara.

Dalam kekalahan tersebut, Lechia Gdansk tak menurunkan pemain Indonesia, Egy Maulana Vikri. Bahkan, nama Egy juga tak tertera di susunan pemain yang dibawa.

Baca Juga

Lechia Gdansk sendiri kini menempati urutan ketiga klasemen play-off Liga Ekstraklasa Polandia dengan koleksi 63 poin.

Dari empat laga play-off yang sudah dilalui, Lechia Gdansk hanya menang satu kali. Lechia Gdansk kini tertinggal tiga angka dari sang pemuncak klasemen, Legia Warsaw.

Bertualang ke Tempat Wisata Unik di Malang, Kampung Biru Arema

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Bola Internasional Lainnya Hanya di INDOSPORT

PolandiaBola InternasionalEgy Maulana VikriLechia Gdansk

Berita Terkini