x

Tolak Pindah ke Blitar Bandung United, Bek Persib Pilih Mengundurkan Diri

Selasa, 27 Agustus 2019 17:30 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Isman Fadil
Saepulloh Maulana resmi mengundurkan diri dari Persib Bandung pada Selasa (27/8/19).

INDOSPORT.COMSaepulloh Maulana resmi mengundurkan diri dari Persib Bandung pada Selasa (27/8/19). Bek tengah berusia 30 tahun itu keluar setelah menolak dipinjamkan ke tim satelit Persib, Blitar Bandung United, yang berlaga di Liga 2.

“Kami melihat kemampuan Saepulloh dan menyarankannya untuk pindah ke tim B. Namun, ia menolak dan meminta dirinya untuk dibiarkan pergi. Ia resmi meninggalkan klub hari ini,” ucap Robert Rene Alberts dilansir dari situs Viking Persib.

Baca Juga

“Saepulloh juga ingin mendapatkan tempat di tim inti. Namun, kami tidak bisa menjamin hal itu di sini. Ia kabarnya akan didaftarkan oleh tim lain dan itu semua tergantung manajemen yang akan memberikan surat keluar dari Persib,” lanjutnya.

Sejauh ini, Saepulloh baru mengemas dua penampilan di ajang Shopee Liga 1 2019. Ia bermain penuh kala kalah dari Persebaya Surabaya dan menaklukkan PSIS Semarang. Sisanya, ia berada di bangku cadangan dalam tujuh laga lainnya.

Baca Juga

Peluangnya untuk menembus tim utama pun sangat kecil. Setelah tak bisa menggusur Bojan Malisic dan Achmad Jufriyanto di putaran pertama, ia dinilai tak mungkin menyingkirkan Nick Kuipers. Nama terakhir sendiri merupakan rekrutan baru pilihan sang pelatih.

Pengunduran diri Saepulloh sendiri bukanlah yang pertama terjadi dalam kariernya. Pada 2018, ia memutuskan keluar dari Sriwijaya FC meski baru dua bulan bergabung. Ia memutuskan pamit untuk kembali ke Mitra Kukar karena khawatir tak banyak bermain.

Bursa TransferPersib BandungSriwijaya FCRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaSepak BolaBola IndonesiaBerita TransferSaepulloh MaulanaShopee Liga 1Bandung UnitedNick Kuipers

Berita Terkini