x

Striker Persib Bandung Antusias Sambut Piala Menpora 2021

Sabtu, 20 Februari 2021 11:49 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pemain Persib Bandung, Frets Butuan, menyambut baik gelaran Piala Menpora 2021.

INDOSPORT.COM - Striker Persib Bandung, Frets Butuan, menyambut baik turnamen pramusim Piala Menpora 2021 yang akan digelar PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) pada 20 Maret hingga 25 April 2021.

Turnamen pramusim ini, akan diikuti 20 peserta, yakni 18 klub Liga 1 serta dua peserta dari Liga 2, Sriwijaya FC dan PSMS Medan. Selain itu, PSSI dan PT LIB menyiapkan beberapa venue yakni Solo, Bandung, Sleman, dan Malang, serta venue alternatif yakni Solo, Bandung, Malang, dan Palembang.

Menurut Frets Butuan, turnamen pramusim tersebut sangat bermanfaat baginya, lantaran bisa dijadikan ajang pemanasan sebelum mengarungi kompetisi Liga 1 2021.

Baca Juga
Baca Juga

Apalagi, sebelumnya ia bersama rekan-rekannya sesama pemain, cukup lama tidak merasakan atmosfer pertandingan resmi, setelah kompetisi Liga 1 musim 2020 dihentikan sejak pertengahan Maret tahun lalu, karena pandemi corona.

"Bagus ada pramusim, karena sebelum liga kita sudah pemanasan dulu dengan pramusim dan dengan adanya liga kita jadi lebih siap," kata pemain yang sebelumnya memperkuat PSMS Medan ini, Jumat (19/02/21).


1. Manfaat Turnamen Pramusim

Pemain Persib Bandung, Frets Butuan, ungkap manfaat turnamen pramusim setelah sepak bola Indonesia vakum akibat corona.

Pemain yang menggunakan nomor punggung 21 ini menambahkan, dalam turnamen pramusim, pemain bisa mengembalikan performanya, setelah sekitar satu tahun tidak melakoni pertandingan resmi.

Dengan demikian, saat Liga 1 2021 bergulir, penampilannya bisa kembali maksimal.

"Ada pramusim bagus untuk pemain kita menemukan performanya untuk mendapat atmosfer pertandingan, sehingga di liga kita kualitasnya tidak turun jauh sebelum corona," jelas Frets.

Turnamen pramusim Piala Menpora 2021, sudah mendapatkan izin dari pihak Kepolisian, setelah Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, melakukan pertemuan dengan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri), Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kamis (18/02/21).

Meski begitu, manajemen Persib belum menentukan jadwal untuk mengumpulkan kembali pemainnya, lantaran akan menunggu dulu surat resmi dari PSSI dan PT LIB mengenai kick off turnamen Piala Menpora 2021.

Karena itu, saat ini aktivitas latihan tim Persib masih diliburkan dan pemain diberikan kebebasan oleh pelatih Robert Rene Alberts, untuk menjalankan program latihan mandiri sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Persib BandungLiga IndonesiaPiala MenporaLiga 1Frets Listanto ButuanBola IndonesiaBerita Liga 1

Berita Terkini