x

Pengalaman Dani Ceballos Pernah Dipinjamkan ke Arsenal

Jumat, 16 Juli 2021 21:35 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Juni Adi
Dani Ceballos saat diperkenalkan Arsenal.

INDOSPORT.COM - Gelandang serang asal Spanyol, Dani Ceballos, buka suara soal pengalamannya merumput bersama Arsenal di Liga Inggris.

Meski mengaku senang bisa berbaju The Gunners namun pemain 24 tahun tersebut merasa lebih cocok bermain di negaranya sendiri.

La Liga menurut Ceballos lebih pas untuk pemain dengan profil seperti dirinya. Dengan ritme yang lebih lambat maka ia merasa akan tampil lebih baik mengingat kreativitas dan tekhnik adalah senjata utamanya.

Sudah dua musim berkiprah di Premier League sebagai pemain pinjaman, eks Real Betis ini merasa adaptasinya tidak kunjung sempuran. Maka dari itu Ceballos berharap bisa mendapat tempat kembali di Real Madrid.

Baca Juga
Baca Juga

"Aku sangat mencintai Arsenal dan fansnya. Dua tahun terakhir akan jadi bagian hidupku yang tidak terlupakan. Di Inggris liganya sangat kompetitif dan menuntut kekuatan fisik," ujar Ceballos pada Marca.

"Untukku La Liga lebih cocok. Pengandalan banyak penguasaan bola membuat tempo permainan lebih lambat. Aku sempat bisa beradaptasi dengan Premier League namun selalu saja ada yang kurang," tambahnya lagi.

Baca Juga
Baca Juga

Bisa dibilang masa peminjaman Ceballos di London Utara tidak berjalan mulus. Ia memang membawakan satu trofi Piala FA ke Emirates Stadium namun di atas kertas statistiknya bernilai merah.

Total penggawa timnas Spanyol ini bermain 77 kali di segala ajang namun hanya mengemas dua gol dan lima assist.

Musim lalu Arsenal tidak bisa ia tolong hingga terduduk di peringkat delapan klasemen akhir. Alhasil untuk pertama kali dalam 25 tahun Meriam London gagal mendapat tiket kompetisi Eropa.


1. Kesempatan Kedua Di Madrid

Dani Ceballos, gelandang serang Real Madrid.

Ceballos akan punya lembaran baru saat tiba di pusat latihan Madrid di Valdebebas. Pasalnya kini Los Merengues sudah berganti nahkoda dari Zinedine Zidane ke Carlo Ancelotti.

Mengingat duo playmaker utama yakni Toni Kroos dan Luka Modric sudah masuk usia pertengahan 30 maka ini seharusnya bisa jadi kans besar Ceballos unjuk gigi. Bukan barang mudah namun juga tidak mustahil.

Baca Juga
Baca Juga

Di Santiago Bernabeu kini ada Isco, Fede Valverde, dan juga sepasang pemain muda jebolan akademu yakni Sergio Arribas dan Antonio Blanco. Bahkan Martin Odegaard yang juga membersamai Ceballos di Arsenal masih punya kesempatan untuk dipilih Ancelotti.

Real MadridArsenalDani CeballosLiga Spanyol

Berita Terkini