Liga 2: Menang Susah Payah Atas Persiba, Sriwijaya FC Bongkar Rahasianya
INDOSPORT.COM - Sriwijaya FC memetik kemenangan tipis atas Persiba Balikpapan dalam laga pembuka Grup X babak 8 besar Liga 2 2021 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (15/12/21) semalam. Hasil ini mereka raih dengan susah payah.
Diketahui, Persiba Balikpapan berhasil mencetak gol cepat. Yogi Novrian membobol gawang Sriwijaya FC saat pertandingan baru genap bergulir tiga menit.
Gol ini mengubah segalanya. Sriwijaya FC tampak tertekan, sementara Persiba menguasai permainan selama hampir 30 menit, meski belakangan mentalitas pemain Laskar Wong Kito kembali lagi.
Sriwijaya FC berhasil membalas di pengujung babak pertama berkat gol Hary Habrian pada menit ke-45. Memasuki babak kedua, penyerang anyar, Sunawan, mengantarkan timnya meraih kemenangan, tepatnya menit ke-71.
Sebuah kemenangan yang menguras mental dan stamina, sebagaimana diakui pelatih Sriwijaya FC, Nilmaizar. Semua ini bisa didapatkan berkat kerja keras dan kesabaran para pemain.
Tertinggal lebih dulu saat pertandingan baru berjalan tiga menit tentu tak mudah, tapi pemain tidak panik dan tetap tetang. Nur Iskandar dkk. begitu sabar sepanjang pertandingan, hingga akhirnya berhasil mencetak dua gol.
“Alhamdulillah, kami bisa memetik tiga poin. Kami bermain dengan hati, sabar, tidak emosional, penuh keyakinan dan tekad yang kuat,” ungkap Nilmaizar selepas laga.
“Dengan kemenangan ini, semoga pemain Sriwijaya FC tetap membumi dan tidak tinggi hati karena perjalanan masih panjang,” ucap eks pelatih Persela Lamongan ini.
1. Hilang Fokus
Nilmaizar juga ikut menyoroti gol cepat Persiba Balikpapan yang terjadi karena anak asuhnya hilang fokus. Kubu lawan memanfaatkan kondisi itu dan mencetak satu gol di awal babak pertama.
“Tadi gol cepat pemain hilang fokus, setelah itu juga sempat hilang fokus. Namun, saya bersyukur mereka bisa menemukan kembali sentuhan terbaiknya dan keluar dari tekanan Persiba," pungkas Nilmaizar.