Klasemen Liga Inggris: Mancheser United Kembali ke 4 Besar
INDOSPORT.COM – Berikut ini klasemen Liga Inggris 2021-2022 hingga pekan ke-29 hari ini, Minggu (13/03/22). Manchester United kembali ke empat besar.
Manchester United baru saja menikmati kemenangan dramatis 3-2 di hadapan para pendukungnya sendiri saat mereka menghadapi Tottenham Hotspur di Old Trafford pada Minggu dinihari WIB.
Gol pertama di pertandingan ini lahir tiga menit berselang dari kaki Cristiano Ronaldo. Berkat umpan backheel dari Fred di depak kotak penalti, CR7 tanpa ragu melepas tembakan roket yang gagal dihalau oleh kiper Hugo Lloris.
Di menit ke-33 tim tamu menyamakan kedudukan melalui tendangan penalti Harry Kane. Penalti ini didapat usai tangan Alex Telles mengenai crossing Dejan Kulusevski.
Momentum Tottenham hanya bertahan lima menit saja karena United kemudian kembali memimpin lewat gol kedua dari Ronaldo pada menit ke-38.
Berawal dari umpan lambung Nemanja Matic, Sancho menyorodkan bola ke tengah kotak penalti yang langsung direspon Ronaldo dengan satu sontekan ke gawang Lloris.
Sayangnya, Harry Maguire melakukan kesalahan di babak kedua yang berujung gol bunuh diri untuk kubu Tottenham Hotspur di menit ke-72.
Beruntung Cristiano Ronaldo masih bisa menjadi penyelamat muka Manchester United. Dia mampu melengkapi hattrick-nya tepat di menit ke-80 sebelum ia digantikan oleh Victor Lindelof.
Tambahan tiga poin membuat United untuk sementara kembali menyeruak ke empat besar Liga Inggris. Namun, posisi tersebut masih belum aman karena rival terdekat mereka Arsenal bakal menjalani laga hari ini.
Arsenal sangat mungkin untuk bisa menyusul kembali mengingat mereka punya empat pertandingan lebih sedikit. Hari ini, mereka dijadwalkan menjamu Leicester City.
The Gunners pun tentunya bakal menargetkan kemenangan atas Leicester di Emirates demi menggusur posisi Man United di zona Liga Champions.
Sementara itu Tottenham Hotspur tertahan di tangga ketujuh. The Spurs pun makin menipis kesempatannya untuk bersaing demi satu tiket ke Liga Champions musim depan.
1. Klasemen Liga Inggris
Selengkapnya, berikut ini klasemen Liga Inggris hari ini: