Demi Ruslan Malinovskyi, AC Milan Siap Tumbalkan Satu Wonderkidnya
INDOSPORT.COM - Pada bursa transfer musim panas 2022 mendatang, AC Milan dikabarkan serius untuk memburu tanda tangan dari Ruslan Malinovskyi.
Demi servis playmaker gelandang serang kidal milik Atalanta tersebut, AC Milan siap menukarkan Tommaso Pobega yang merupakan pemain berbakat didikan mereka sendiri.
Isu ini dihembuskan oleh Rudy Galetti dari Calciomercato. Sang sumber menyebutkan jika Malinovskyi adalah salah satu target utama AC Milan.
Tidak heran jika Il Rossoneri kemudian sampai hati akan menawarkan Tommaso Pobega ke kubu seberang sebegai alat tukar.
Padahal Pobega diprediksi bisa mengisi lini tengah AC Milan sampai setidaknya satu dekade ke depan usai kini bersinar bersama Torino dalam kontrak pinjaman.
Pobega yang baru berusia 22 tahun jadi bintang vital Torino di Liga Italia musim ini dan sudah melibatkan sang youngster Italia dalam 25 pertandingan.
Hasilnya Pobega mampu menjawab kepercayaan dari manajemen Il Toro dengan menyumbang empat gol dan dua assist.
Torino pun kokoh bersaig di papan tengah Liga Italia. Jika mereka punya opsi untuk mempermanenkan Pobega, pasti akan diaktifkan.
Hanya saja Pobega hanya diizinkan oleh AC Milan untuk menandatangani perjanjian loan biasa. Torino pun cuma bisa pasrah.
Pada akhir musim ini, Pobega rencananya akan kembali ke San Siro. Kontraknya bersama AC Milan memang masih berlaku hingga Juni 2025 namun ia bisa pergi lebih cepat jika memang rumor Malinovskyi memang benar adanya.
1. Apik di Atalanta
Sosok Ruslan Malinovskyi memang dibutuhkan AC Milan untuk lebih kompetitif lagi musim depan. Maka dari itu Il Diavolo Rosso harus agresif di bursa transfer.
Malinovskyi bisa menjadi pesaing tangguh untuk Brahim Diaz di posisi gelandang serang yang tak bisa disediakan AC Milan musim ini.
Diaz boleh dibilang adalah satu-satunya opsi dengan kualitas cukup untuk peran tersebut meskipun ia sebenarnya juga masih kerap angin-anginan.
Bahkan beberapa kali Franck Kessie yang sejatinya adalah gelandang sentral hendak dipasang di belakang striker.
Untuk itulah Malinovskyi semakin terlihat dibutuhkan. Apalagi ia sudah berusia matang di umur 28 tahun dan telah beradaptasi dengan Liga Italia.
Malinovskyi dibeli dari KRC Genk oleh Atalanta pada musim panas 2019 lalu dan boleh dibilang pembelian yang cukup sukses.
Penggawa tim nasional Ukraina tersebut sejauh ini sudah memainkan total 119 pertandingan resmi di semua ajang untuk La Dea.
Hasilnya ia mampu menyumbangkan 29 gol dan 23 assist. Khusus di 2021/2022, golnya berjumlah 10 buah ditambah empat assist.
Bursa transfer musim panas mendatang adalah waktu yang paling tepat bagi AC Milan untuk mendatangkan Ruslan Malinovskyi. Pasalnya kontraknya dengan Atalanta pun akan berakhir pada Juni 2023.
2. AC Milan Pede Gaet Duo Lille
Klub raksasa Liga Italia, AC Milan, merasa percaya diri untuk mengunci transfer duo Lille, Sven Botman dan Renato Sanches, pada musim panas 2022 mendatang.
Seperti diketahui, AC Milan memang sejak lama mengincar dua pemain asal klub Liga Prancis, Lille, untuk mengisi skuatnya pada musim 2022/2023 nanti.
Dua nama tersebut adalah bek muda Belanda, Sven Botman, dan gelandang Portugal, Renato Sanches. Jika dua pemain ini kemudian pindah ke AC Milan, maka ada tiga pemain eks Lille yang akan bermain di skuat asuhan Stefano Pioli.
Dilansir dari SempreMilan, salah satu kunci kepindahan Botman ke AC Milan adalah Direktur sekaligus legenda, Paolo Maldini.
Baca selengkapnya: Pengaruh Maldini, AC Milan Percaya Diri Kunci Transfer Duo Lille