x

3 Anak Muda Calon Pengganti James Milner di Liverpool, Ada 'Berlian' dari Liga Level Dua

Sabtu, 2 April 2022 22:20 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
James Milner akan meninggalkan Liverpool musim panas nanti. Foto: Getty Images/Julian Finney.

INDOSPORT.COM - James Milner akan meninggalkan klub Liga Inggris, Liverpool, di bursa transfer musim panas mendatang.

Kontraknya bersama The Reds yang dimulai pada 2015 silam bakal kedaluwarsa pada Juni 2022. Ya, tujuh tahun sudah ia mengabdi di klub ini sejak merapat dari sesama rival, Manchester City.

Baca Juga

Menjadi bagian Liverpool dari Manchester City nampak sebagai langkah yang sulit bagi James Milner. Akan tetapi, ia perlahan menjelma jadi pahlawan yang disayang para suporter dan publik Anfield.

Ia seorang pemain yang unik, dapat dengan mudah ditempatkan di mana saja sesuai keinginan manajer.

Meski bisa dipasang di banyak posisi, ada kemungkinan ia bisa dengan mudah pula disingkirkan dari skuat ketika tidak dibutuhkan. Akan tetapi, seorang James Milner tidak banyak mengeluh.

Baca Juga

Ia bukan seorang yang dengan emosional menggedor kantor manajer hanya untuk mengomel. Lalu, terlepas dari itu, ia seorang pemain kawakan yang sudah banyak menikmati gelar bergengsi.

Di level Timnas, ia pun memiliki caps yang lebih banyak dari Paul Gascoigne atau Theo Walcott. Dari sini saja, sudah terlihat bahwa eksistensinya di tim mana pun yang ia bela tidak main-main.

Pemain kelahiran 4 Januari 1986 ini sudah merasakan manisnya trofi Liga Inggris bersama Manchester City dan Liverpool. Ia juga sudah tahu bagaimana indahnya memenangkan gelar Liga Champions.

Baca Juga

Akan tetapi, akan tiba waktunya James Milner harus pergi dari Livrpool. Setelah kabar ia akan cabut musm panas nanti, publik pun mulai menebak-nebak siapa pengganti yang pas untuk dirinya.

Dari sekian nama yang memungkinkan, berikut redaksi berita olahraga INDOSPORT.com sajikan tiga pemain yang masih berusia relatif muda untuk jadi calon penerus James Milner. Siapa saja?


1. Fabio Carvalho

Fabio Carvalho di laga Piala FA Man City vs Fulham (05/02/22). Foto: Reuters/Jason Cairnduff.

Bukan nama yang asing lagi di telinga para suporter Liverpool karena saking seringnya ia dikaitkan dengan The Reds belakangan ini.

Ya, ia merupakan pemain yang gagal merapat ke Anfield di bursa transfer Januari lalu karena proses kepindahannya diurus begitu mepet dengan deadline.

Baca Juga

Akan tetapi, The Reds dikabarkan masih berminat mendatangkannya dan melakukan kontak intensif dengan kubu yang bersangkutan.

Fabio Carvalho masih berusia 19 tahun, seorang anak muda yang siap bersinar ke mana pun ia pergi, tentu saja dengan bekal yang ia telah ia kumpulkan di Divisi Championship.

Tidak hanya dari penikmat sepak bola Inggris dan penggemar Fulham, ia juga mendapat pujian dari para pandit atas penampilannya yang brilian di liga kasta kedua.

Baca Juga

Tidak dapat dipungkiri, sepak terjang Fabio Carvalho di Fulham memang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Sejak bermain untuk tim senior, pelan-pelan ia menjelma sebagai pemain dengan kontribusi signifikan bagi perjalanan The Cottagers di Divisi Championship.

Bahkan, ia turut membantu timnya tersebut memuncaki klasemen sementara 2021-2022. Sampai tulisan ini dibuat, Fulham masih memimpin di peringkat pertama dengan 80 poin.

Baca Juga

Di usianya yang masih 19 tahun, Fabio Carvalho bahkan pernah mencetak delapan gol dan tiga assist dari 20 pertandingan, menurut catatan Squawka.

Selain winger, ia juga bisa beroperasi sebagai gelandang serang, dan pastinya bisa jadi aset berharga Liverpool beberapa tahun ke depan.

 

2. Calon Lain

James Milner akan meninggalkan Liverpool musim panas nanti. Foto: Getty Images/Julian Finney.

Callum Styles

Sekarang beranjak ke nama yang mungkin belum terlalu familier di telinga publik Liga Inggris. Namanya Callum Styles, berusia sedikit lebih tua dari Fabio Carvalho, 22 tahun.

Callum Styles adalah pemain yang saat ini membela Barnsley, klub yang tengah terseok-seok di Divisi Championship.

Baca Juga

Berbeda dengan Fulham yang memuncaki klasemen, Barnsley bercokol di peringkat 22, meraup 31 poin saja dari 39 pertandingan.

Callum Styles sama-sama serbabisanya dengan James Milner, dilihat dari sepak terjangnya yang sudah memainkan banyak posisi berbeda musim ini.

Transfermarkt mencatat, ia pernah beroperasi sebagai wing-back, gelandang sentral, serang, dan juga bertahan.

Baca Juga

Kemampuan yang versatile serta attitude-nya yang apik ini pun mendapat pujian dari manajernya di Barnsley, Poya Asbaghi. Walau klub sedang tertath-tatih, Callum Styles juga 'berlian' di Divisi Championship seperti Fabio Carvalho.

Selain itu, tidak berbeda jauh dari James Milner, Callum Styles pun mengawali karier di level timnas senior di usia yang sangat muda yakni 16 tahun.

Angelo Fulgini

Anak muda selanjutnya adalah Angelo Fulgini. Meski berjarak 10 tahun dari James Milner, ia adalah pemain yang tertua di daftar ini.

Baca Juga

Pemain Angers SCO berusia 25 tahun tersebut saat ini tengah berjibaku bersama timnya di peringkat 14 klasemen sementara Liga Prancis.

Akan tetapi, Angelo Fulgini merupakan gelandang yang punya teknik apik sekaligus energi menggebu-gebu. Bukan tidak mungkin ia sosok yang tepat untuk jadi bagian heavy football ala Jurgen Klopp di Liverpool.

LiverpoolJames MilnerLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini