Ngotot! Ingin Bungkus Titisan Andres Iniesta, Liverpool Siap Bakar Duit Rp778 Miliar
INDOSPORT.COM - Liverpool dilaporkan kekeh ingin mendatangkan Gavi dalam bursa transfer musim panas nanti. The Reds bahkan siap bakar duit Rp778 Miliar untuk menggaet wonderkid Barcelona tersebut.
Jebolan La Masia tersebut memang jadi komoditas panas sejumlah klub mapan Eropa tak terkecuali Liverpool. Bagaimana tidak, di usianya yang masih menginjak 17 tahun, Gavi telah memaku posisinya di lini tengah Barcelona.
Tak hanya langganan jadi starter, Gavi juga terbukti punya kontribusi bagi Tim Catalan. Dalam 41 partai yang ia lakoni, ia sudah mengemas dua gol serta 6 assist.
Bukan hal yang mengejutkan jika kemudian Luis Enrique memanggil Gavi dalam skuat La Furia Roja. Tak ayal, jika Gavi tak luput menarik perhatian klub mapan Eropa.
Sadar wonderkidnya jadi bidikan klub lain, Barcelona mencoba memagarinya dengan tawaran perpanjangan kontrak.
Akan tetapi, hingga saat ini sosok yang dijuluki sebagai Titisan Andres Iniesta tersebut belum juga meneken perpanjangan kontrak.
Tuntutan pribadi yang diminta Gavi disebut-sebut membuat negoasiasi berjalan alot. Disitulah Liverpool coba ambil peluang.
The Reds berencana mengangkut Gavi ke Anfield sebagai penerus jangka panjang bagi Jordan Henderson maupun James Milner yang memasuki usia senja.
Lantaran kadung kepincut, Fichajes membocorkan jika Liverpool sudah siap menggelorkan dana tak kurang dari 50 juta euro alias setara dengan Rp778 Miliar untuk menggaet Gavi.
1. Siap Bakar Duit
Jumlah tersebut merupakan klausul pelepasan Gavi andai ia benar-benar menolak perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh Barcelona.
"Liverpool tidak mau melewatkan peluang pasar untuk mendapatkan Gavi. Terlepas dari penolakan awal sang pemain, mereka akan sekali lagi mencoba meyakinkan Gavi untuk meninggalkan Barcelona dan mencoba peruntungannya di Anfield," tulis Fichajes.
"Dengan klausul terminasi 50 juta euro hingga dia menandatangani perpanjangan kontrak, The Reds akan melakukan penandatanganannya tanpa ragu-ragu dan memberinya emas dengan kontrak yang belum pernah terjadi sebelumnya," tambah media asal Spanyol tersebut.
Meski siap menggelontorkan dana tak sedikit namun keputusan krusial berada di tangan Gavi. Gosipnya, ia memprioritaskan untuk tetap bertahan di Camp Nou.
Gavi merasa menjadi bagian dari proyek jangka panjang Xavi Hernandez yang memasukan pemain muda dan pemain senior.
Namun tak menutup peluang ia akan banting setir untuk pindah. Pasalnya, tuntutan kenaikan gajinya belum ditanggapi positif oleh Barcelona.
Menurut rumor yang berkembang, Gavi merasa jika dirinya mendapat bayaran yang lebih rendah ketimbang pemain lain.
Ia pun balik menuntut Barcelona agar memberinya gaji yang layak sekaligus menuntut jumlah yang signifikan.
Andai kedua belah pihak kekeh dengan pendapatnya, maka peluang perpanjangan kontrak akan mengecil. Dan Liverpool kian terbuka untuk menggaetnya.
Selain The Reds, Gavi juga menjadi buruan klub lain. Tercatat, Paris Saint-Germain juga sama-sama serius untuk menggaet Gavi.
2. Sosok Gavi
Gavi sendiri merupakan jebolan La Masia dan sudah menimba ilmu di Camp Nou sejak 2015 silam. Ia kemudian dipromosikan ke tim senior sejak musim lalu.
Meski baru mencicipi skuat utama namun Gavi tak butuh banyak waktu untuk adaptasi. Ia dengan cepat nyetel hingga dipercaya sebagai starter. Tercatat hingga saat ini ia sudah mengemas 40 penampilan di semua ajang.