Tak Ada Nama Bintang, Ini 3 Target Transfer Newcastle United Usai Jadi Klub Sultan
INDOSPORT.COM – Melihat tiga pemain yang berpotensi jadi target transfer klub Liga Inggris, Newcastle United, musim depan usai resmi diakuisisi perusahaan Timur Tengah.
Klub Liga Inggris Newcastle United kini jadi klub kaya raya baru usai resmi diakuisisi oleh Arab Saudi melalui Public Investment Fund, pada Kamis (07/10/21) malam WIB.
Dilansir situs resmi klub, Newcastle United yang sebelumnya dimiliki pebisnis Inggris, Mike Ashley, kini telah resmi diakuisisi grup investor yang dimotori kerajaan Arab Saudi melalui Public Investment Fund atau dana investasi publik.
PIF sendiri dipimpin oleh putra mahkota Arab Saudi yakni Pangeran Mohammed bin Salman.
Grup investor yang berisikan Public Investment Fund, PCP Capital Partners, serta RB Sports & Media telah menyelesaikan akuisisi 100% kepemilikan klub yang bermarkas di St. James’ Park tersebut.
Pihak Public Investment Fund sendiri menjadi investor terbesar dengan menyediakan 80% dana untuk proses akuisisi tersebut, dan menjadi pemilik mayoritas klub.
Lebih lanjut, biaya total akuisisi tersebut dilaporkan mencapai nilai 300 juta pounds atau sekitar Rp5,8 triliun.
Usai dipastikan menjadi klub kaya, Newcastle United langsung mempersiapkan rencana transfer mereka untuk menyambut Liga Premier Inggris musim depan.
Tim asuhan Eddie Howe ini membutuhkan tambahan pemain di berbagai sektor mengingat buruknya performa tim sepanjang musim 21/22.
Menariknya, meski memiliki dana melimpah namun Newcastle United diprediksi tidak akan belanja besar-besaran, malah pemain-pemain yang diboyong nanti bukanlah bintang top Eropa.
Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas, tiga perkiraan target transfer Newcastle United musim depan dilansir dari laman Sportkeeda:
1. Hugo Ekitike
Nama pertama adalah Hugo Ekitike. Penyerang muda kelahiran Prancis ini disebut bakal menjadi target transfer Newcastle United di musim panas mendatang.
Reims selaku klub sang pemain saat ini, mengakui bahwa Hugo Ekitike dilirik oleh tim yang bermarkas di St James Park tersebut.
Melansir dari sejumlah media lokal Prancis, disebutkan bahwa pemain berusia 19 tahun ini dibandrol oleh timnya seharga 30 juta euro.
Dengan tambahan striker yang mampu mencetak 10 gol di musim ini, diharapkan bisa menambah daya serang Newcastle United tahun depan.
Presiden klub Reims, Jean-Pierre caillot menjelaskan bahwa sang pemain juga dilirik oleh Manchester City, Chelsea, Wolves, West Ham United serta Arsenal.
Matt Targett
Matt Targett akan menjadi tambahan yang bagus di pertahanan Newcastle United.
Mengingat kedatangan Lucas Digne ke Aston Villa akan mempermudah langkah The Magpies untuk merekrut sang pemain.
Eddie Howe mengaku mengagumi cara bermain pemain yang berusia 26 tahun ini dan percaya jika kedatangan pemain tersebut akan memberikan dampak yang luar biasa bagi tim.
Namun untuk mendapatkan Matt Targett, kubu Newcastle United harus sedikit berjuang keras lantaran sang pemain juga sedang dilirik oleh sejumlah tim Liga Inggris lain seperti Leeds United, Leicester dan Wolverhampton Wanderers.
2. Jesse Lingard
Nama terakhir yang menjadi target transfer Newcastle United adalah Jesse Lingard.
Pemain Manchester United yang berusia 29 tahun ini menjadi rebutan banyak klub seperti West Ham, AC Milan dan Atletico Madrid.
Lingard tampil apik selama masa pinjamannya bersama West Ham musim lalu. Hal itu menjadikannya target banyak klub untuk mendapatkan jasanya.
Jaminan tampil reguler tentu saja akan ditawarkan oleh The Magpie mengingat kurangnya jatah tampil di Setan Merah musim ini.
Sepanjang musim 21/22, Jesse Lingard baru bermain sebanyak 22 pertandingan dengan torehan dua gol dan memberikan satu assist di semua ajang buat Manchester United.
Jumlah gol tersebut jauh lebih sedikit ketimbang saat dirinya masih memperkuat West Ham United. Walau hanya bermain 16 laga, namun pemain berusia 29 tahun itu sukses mencetak 9 gol dan memberikan 5 assists buat The Hammers.