Jadwal Toulon Tournament Hari Ini Timnas Indonesia U-19 vs Meksiko U-21: Tatap Empat Besar!

INDOSPORT.COM - Berikut adalah jadwal pertandingan matchday ketiga Grup B Turnamen Toulon 2022 antara Timnas Indonesia U-19 vs Meksiko U-21 yang digelar hari ini, Minggu (05/06/22), pukul 22.30 WIB.
Tim Garuda Muda punya rapor yang cukup baik di kali kedua mereka mengikuti Turnamen Toulon yang merupakan ajang untuk pengembangan atlet usia muda.
Meski kalah di partai pertama dengan skor 1-0 kontra Venezuela U-20, tetapi timnas Indonesia U-19 mampu meraih kemenangan dengan kedudukan serupa melawan Ghana U-20.
Berkat itu anak-anak asuhan pelatih interim Dženan RadonÄiÄ masih punya peluang untuk lolos ke semifinal.
Saat ini, memang Timnas Indonesia U-19 memang masih berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup B namun menggeser Meksiko U-21 dari tempat kedua bukan sebuah kemustahilan.
Finis sebagai runner-up memang tidak akan memberi garansi bisa lolos ke empat besar namun setidaknya Hokky Caraka dan kolega tetap harus berusaha.
Hanya ada satu runner-up yang akan menemani tiga juara grup lain ke semifinal dan titel tersebut masih diincar oleh negara-negara kuat seperti Argentina dan Jepang.
"Kami harus membuktikan dan kami akan melakukannya sekarang. Kami juga punya kepercayaan diri, dan kami telah berhasil menunjukkannya (saat melawan Ghana)," beber Radoncic.
"Kami akan pergi untuk menang, seperti di pertandingan lainnya, saya sangat percaya diri. Saya sangat menghormati Meksiko, tapi kami di sini akan berjuang,"
"Kami memainkan tim dengan usia yang sama dengan mereka (U-19). Jika kami bisa menaklukkan Ghana, Meksiko juga bisa saja dikalahkan," tambah asisten Shin Tae-yong di berbagai level timnas Indonesia tersebut.
1. Jadwal Timnas Indonesia U-19 di Toulon Tournament 2022
Senin 30 Mei 2022: Timnas Indonesia U-19 vs Venezuela (0-0)
Kamis 2 Juni 2022: Ghana vs Timnas Indonesia U-19 (0-1)
Minggu 5 Juni 2022: Meksiko vs Timnas Indonesia U-19