Piala Presiden 2022: Barito Putera Tak Terkalahkan, Tapi Nasibnya di Tangan Borneo FC
INDOSPORT.COM - Barito Putera tak pernah kalah di Grup B Piala Presiden 2022. Tetapi, kini nasib mereka bergantung kepada Borneo FC.
Barito Putera baru saja mengimbangi Madura United di laga keempat Grup B Piala Presiden 2022 di Stadion Segiri Samarinda, Sabtu (25/6/22).
Sempat tertinggal lebih dahulu lewat gol Selwan Al-Jabery, Barito Putera akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat gol penalti yang dilesakkan oleh Rafael Silva.
Hasil imbang ini memperpanjang rekor tak terkalahkan Barito Putera di Piala Presiden. Sebelumnya, Laskar Antasari juga bermain imbang 1-1 kontra Rans Nusantara FC, menang atas Persija Jakarta (2-0), dan imbang melawan Borneo FC (0-0).
Setelah mengantongi enam poin, Barito Putera kini bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Piala Presiden 2022.
Pelatih Barito Putera, Dejan Antonic memberikan apresiasi kepada para pemain yang telah menyelesaikan pertandingan penyisihan Grup B tanpa kekalahan.
"Kami telah bermain empat kali dalam turnamen ini, dengan hasil tiga kali seri, serta satu kali kemenangan," ucap Dejan Antonic.
"Hasil ini adalah upaya dan kerja keras para pemain yang patut mendapatkan apresiasi," ucap sang pelatih dalam sesi konferensi pers usai pertandingan, Sabtu (25/6/22).
Sayangnya, Barito Putera belum pasti ke babak delapan besar. Skuat besutan Dejan Antonic masih harus menunggu pertemuan Borneo FC vs Rans Nusantara, Selasa (28/6/22).
1. Nasib Barito di Tangan Borneo
Jika Borneo FC menang atas Rans Nusantara FC, Selasa (28/06/22) nanti, maka Barito Putera akan lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022.
Namun, jika Borneo FC imbang atau kalah dari Rans Nusantara FC, maka tim milik Raffi Ahmad itu yang akan lolos ke delapan besar.
Pelatih kepala Barito Putera, Dejan Antonic sangat berharap bisa finis sebagai runner up di bawah tim tuan rumah, Borneo FC.
"Kami berharap Borneo bisa menyapu bersih poin pada dua pertandingan sisa, melawan Persija dan Rans Nusantara FC."
"Karena ini akan memuluskan langkah kami menuju babak delapan besar," kata Dejan.
Terkait laga terakhir menghadapi Madura United, Dejan Antonic menganggap laga ini sangat berat, karena para pemainnya harus berkonsentrasi penuh menjaga pertahanan.
"Kami memang punya sejumlah peluang, namun memasuki menit akhir kami hanya fokus untuk bertahan," ucap Dejan Antonic.
"Kami bersyukur para pemain Barito bisa mengatasi tekanan itu, dengan hasil satu poin ini harus kami syukuri," tambah Dejan.
Demikian pula dengan pemain Barito Putera, Ferdiansyah mengaku lega telah menyelesaikan laga terakhir menghadapi Madura United dengan hasil imbang 1-1.
"Kami berharap Barito bisa lolos, meraih tiket menuju delapan besar. Kami masih menunggu pertandingan tim lain, semoga kami bernasib baik," tuntas Ferdiansyah.
2. Klasemen Sementara Grup B
Berikut adalah klasemen sementara Piala Presiden 2022 Grup B, per hari Minggu (26/06/22).