x

Ngeri! Pekan Ini AC Milan Bisa Resmikan Hakim Ziyech dan De Ketelaere Sekaligus

Selasa, 5 Juli 2022 14:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Indra Citra Sena
AC Milan mulai sibuk di bursa transfer. Kabarnya, raksasa Italia tersebut berpeluang meresmikan Hakim Ziyech dan Charles De Ketelaere sekaligus.

INDOSPORT.COM – AC Milan mulai memasuki hari-hari sibuk pada bursa transfer musim panas. Kabarnya, raksasa Italia tersebut berpeluang meresmikan Hakim Ziyech dan Charles De Ketelaere sekaligus.

AC Milan bergegas merampungkan negosiasi transfer pemain yang sempat tertunda setelah dua direktur teknik, Paolo Maldini dan Ricky Massara, mendatangani kontrak baru.

Baca Juga

Maldini dan Massar diketahui telah mulai menjalankan tugasnya lantaran musim 2022-2023 bakal dimulai lebih awal dari biasanya, tepatnya pada 13 Agustus mendatang.

Dua kemajuan besar pun telah dibuat oleh kedua Dirtek tersebut dalam upaya mendapatkan tanda tangan pemain incaran Stefano Pioli, yakni De Ketelaere dan Ziyech.

Menurut laporan Milan News yang dilansir dari Sempre Milan, semua orang di AC Milan sudah sepakat untuk mendatangkan De Ketelaere dari Club Brugge dan Hakim Ziyech dari Chelsea.

Baca Juga

Untuk De Ketelaere, AC Milan telah mengajukan tawaran pembuka kepada Club Brugge pekan ini di angka 20 juta euro atau sekitar Rp312 miliar, plus bonus performa.

Namun, Club Brugge mematok harga De Ketelaere lebih tinggi. Klub asal Belgia ini menginginkan setidaknya 40 juta euro (sekitar Rp624 miliar) untuk pemain berusia 21 tahun itu.

AC Milan harus bersiap mengajukan tawaran baru jika mahar pertama yang mereka sodorkan nantinya ditolak Brugge.

Baca Juga

Pasalnya, bukan AC Milan saja yang tertarik dengan De Ketelaere. Minat lainnya datang dari dua klub semenjana Inggris, Newcastle United yang dikenal kaya raya dan Leeds United.

Sementara untuk transfer Hakim Ziyech, AC Milan dilaporkan sudah mencapai kesepakatan dengan Chelsea meski dengan skema pinjaman.


1. AC Milan Ajukan Tawaran untuk Ziyech dan De Ketelaere

Hakim Ziyech

Menurut laporan dari La Reppublica, Chelsea sejatinya sudah merelakan Hakim Ziyech untuk pergi musim panas ini. Jadi sekarang tinggal AC Milan yang berharap negosiasi bisa deal.

Kesepakatan ini sendiri diharapkan bisa selesai secepat mungkin, dengan AC Milan hanya mau mengeluarkan dana sekitar 25 juta euro untuk meminjam jasa pemain asal Maroko ini.

Baca Juga

Kedua negosiasi itu diharapkan bisa dirampungkan pekan ini, sehingga nantinya AC Milan bakal kedatangan dua pemain baru sebelum latihan pra musim dimulai.

De Ketelaere dan Ziyech menjadi incaran utama AC Milan yang ingin membangun membangun ulang skuadnya usai mendapatkan gelar juara Liga Italia pada musim lalu.

De Ketelaere dianggap sebagai jawaban untuk Pioli yang saat ini butuh gelandang anyar untuk menambah ketajaman lini serangan mereka.

Baca Juga

Saat ini, Rossonneri memang tidak bisa terlalu mengandalkan Brahim Diaz karena performanya tak konsisten. Selain itu, mereka juga kehilangan Franck Kessie yang memilih pindah ke Barcelona.

De Keteleare tercatat tampil sebanyak 49 pertandingan untuk Club Brugge di berbagai ajang musim lalu dan menyumbangkan 18 gol serta 10 assist dari total 4.138 menit bermain.

Baca Juga

Sementara Hakim Ziyech diincar AC Milan karena jasanya dibutuhkan sebagai sayap kanan untuk trio penyerang yang jadi skema Pioli, mendampingi Divock Origi dan Olivier Giroud.

Musim lalu, Hakim Ziyech menunjukkan performa yang apik dan membantu Chelsea finis ketiga di Liga Inggris di belakang Manchester City dan Liverpool.


2. Franck Kessie Sepakat Gabung Barcelona

Franck Kessie melakukan pada laga saat melawan Lazio di San Siro. FOTO: REUTERS/Alberto Lingria

Barcelona akhirnya resmi mengumumkan kedatangan Franck Kessie dari AC Milan pada bursa transfer musim panas ini.

Setelah menunggu sekian lama, Barcelona akhirnya resmi mendapatkan tanda tangan mantan gelandang AC Milan tersebut.

Sebelumnya, berbagai sumber terpecaya, seperti Fabrizio Romano, sudah mengabarkan bahwa Franck Kessie dan Barcelona setuju untuk bekerja sama sejak Mei lalu.

Hanya saja anehnya hal tersebut belum dikonfirmasi resmi dari Barcelona untuk menyenangkan para penggemarnya jika mereka benar-benar mendatangkan wajah baru tersebut.

Usut punya usut, Barcelona tampaknya terkendala masalah keuangan yang memang sudah membeli mereka sejak lama, tetapi tidak aka nada perubahan rencana.

Baca selengkapnya

Bursa TransferAC MilanHakim ZiyechBerita TransferAC Milan NewsBerita Bursa TransferCharles De Ketelaere

Berita Terkini