Tambahan Anyar Chelsea di Lini Belakang, Bek Gaek Napoli Segera Datang
INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris, Chelsea tengah berbicara dengan Napoli untuk mengunci tambahan anyar di lini belakang, yaitu Kalidou Koulibaly.
Chelsea kini semakin tancap gas untuk mempertebal lini belakang usai menambah amunisi di lini depan dengan kedatangan pemain sayap timnas Inggris, Frenkie de Jong.
Lini belakang memang menjadi prioritas The Blues usai duo bek tengah, Antonio Rudiger dan Andreas Christensen hengkang ke Real Madrid dan Barcelona.
Chelsea sebenarnya semakin dekat untuk mendatangkan bek baru, usai Nathan Ake dikabarkan sudah sepakat secara personal dan akan hengkang dari Manchester City.
Kabarnya, tim asuhan Thomas Tuchel harus menggelontorkan dana 40 juta pound demi memulangkan mantan pemain akademinya tersebut.
Namun demikian, Chelsea disebut akan menambah kedalaman lini belakang dengan mendatangkan bek asal Senegal, Kalidou Koulibaly dengan harga 34 juta pound.
Dilansir dari Daily Mail, Koulibaly sangat berpotensi untuk gabung dengan Chelsea dan sudah disebut oleh wartawan Prancis bahwa pemain ini sudah dalam trek yang benar soal negosiasi.
Rumor inipun disambut baik oleh kiper Chelsea sekaligus kompatriot Koulibaly, Edouard Mendy yang menyebut bahwa calon rekrutan klubnya ini membuat sang pemain bahagia.
“Kami senang dengan adanya Rudiger, Christensen, tetapi saya pikir Chelsea akan lebih bahagia dengan bek yang akan datang pada kami,” ujar Mendy.
Kalidou Koulibaly sudah lama disebut akan hengkang ke Liga Inggris usai tampil mengesankan di Liga Itaia dan kompetisi Eropa.
1. Chelsea Punya Kans Besar Datangkan Koulibaly
Chelsea kini disebut ada di garis terdepan untuk mendatangkan Koulibaly sebagai salah satu rekrutan besar di bursa transfer musim panas 2022 ini.
Menariknya lagi, Koulibaly kini hanya memiliki setahun kontrak di Napoli, sehingga Chelsea bisa mendatangkan dengan harga miring, tanpa menunggu setahun lagi untuk bebas transfer.
Selain itu, Chelsea disebut sempat tertarik untuk mendatangkan Matthijs de Ligt dari Juventus, sebelum sang pemain diincar oleh raksasa Jerman, Bayern Munchen.
Ada beberapa bek lain yang disebut akan gabung Chelsea, seperti Jules Kounde dari Sevilla, bek Kroasia, Josko Gvardiol, dan bek Paris Saint-Germain, Presnel Kimpembe.
Chelsea sendiri menyepakati transfer dengan Raheem Sterling di angka 50 juta pound dan sang pemain akan menjalani tes medis sebelum sepakat gabung ke Stamford Bridge,
Perbaikan besar Chelsea sendiri dilakukan usai diambil alih pengusaha Amerika Serikat, Todd Boehly dengan dana 4,25 miliar pound.
Chelsea sendiri dengan jelas dan gamblang menyebut Sterling sebagai tambahan baru di lini depan dengan sang pemain juga ingin hengkang dari Manchester City.
2. Chelsea Hampir Datangkan Cristiano Ronaldo
Menurut kabar yang beredar, eks Liverpool ini akan menerima kontrak lima tahun dengan gaji 300 ribu pound.
Chelsea sendiri kini tengah berlaga di ajang pra-musim dengan menghadapi klub asal Mexico, Club America di Las Vegas, Amerika Serikat, Charlotte FC di North Carolina, dan Arsenal.
Selain Sterling, Chelsea disebut akan mendatangkan Cristiano Ronaldo dari Manchester United, usai megabintang Portugal ini beberapa kali menyatakan ingin hengkang.
Baca Selengkapnya: Membandingkan Kualitas Marco Asensio dengan Hakim Ziyech, Siapa yang Dipilih AC Milan?