x

Singung AFF Tidak Lagi Sehat, Shin Tae-yong: Indonesia Butuh Liga yang Kuat

Selasa, 19 Juli 2022 20:35 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong.

INDOSPORT.COM – Menyusul dengan keinginan Indonesia untuk keluar dari AFF karena dinilai tak lagi sehat, Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa skuat Garuda butuh liga yang kuat.

Rupanya, kegagalan timnas Indonesia U-19 dalam merengkuh gelar di Piala AFF U-19 2022, masih menyisakan buntut permasalahan yang panjang.

Baca Juga

Sebelumnya pendukung skuad Garuda menduga adanya praktik match fixing yang terjadi ketika pertandingan antara Vietnam dan Thailand di babak penyisihan grup A.

Pada laga tersebut, Vietnam dan Thailand menurunkan intensitas permainan di menit akhir, ketika mereka bermain imbang 1-1.

Pendukung Indonesia menduga, kedua peserta Piala AFF U-19 2022 itu memang berencana bermain imbang demi menyingkirkan pasukan Shin Tae-yong dari turnamen tersebut.

Baca Juga

Tak berhenti sampai situ, pendukung tim Garuda juga ramai-ramai menyarankan agar timnas Indonesia keluar dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF).

Pendukung Timnas Indonesia ingin agar PSSI lebih fokus untuk mengikuti pelaksanaan Federasi Sepak Bola Asia Timur atau East Asian Footbal (EAFF).

Hal itu tentu saja menuai pro dan kontra dari berbagai pihak. Bahkan pelatih Indonesia Fakhri Husaini juga turut menentang ajakan tersebut.

Baca Juga

Pelatih itu mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia masih memerlukan AFF. Karena turnamen itu memiliki beberapa kategori yang bisa bermanfaat bagi skuad muda Garuda.

Bahkan, pelatih Timnas Indonesia muda dan senior, Shin Tae-yong juga turut angkat bicara. Melalui podcast dari kanal YouTube Sport77 Official.


1. Indonesia Butuh Liga Kuat

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bersama Fachruddin Aryanto saat konferensi pers di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa (31/05/22), menjelang FIFA Matchday, Rabu (01/06/22).

Melalui kanal YouTube Sport77 Official, mereka mengundang Shin Tae-yong untuk mengorek informasi atas Timnas Indonesia.

Bahkan ia juga menyinggung soal dugaan match fixing yang dilakukan oleh Vietnam dan Thailand, pada pertandingan terakhir fase Grup A Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga

Pada awalnya, Shin Tae-yong tidak ingin berbicara banyak atas hal tersebut. Namun, tanpa disangka ia justru ikut menyoroti pertandingan tersebut.

“Tapi pastinya terlihat memang tidak fairplay. Jadi terlihat sekali dari pertandingan itu kedua tim takut dengan Indonesia,” ungkap Shin Tae-yong.

“Di fase grup ketika melawan Vietnam, mereka (Thailand) di menit-menit terakhir tidak berniat menyerang sama sekali, bola hanya berhenti di belakang saja,” tambahnya.

Baca Juga

Menanggapi persoalan atas dukungan pendukung Timnas Indonesia agar PSSI keluar dari AFF, Shin Tae-yong juga turut menyampaikan keresahannya atas sistem regulasi AFF.

“Head to Head ini memang tidak ada di regulasi FIFA, tetapi masih ada di AFC dan di AFF. Nah, ini yang membuat saya tidak bisa terima,” jelas Shin Tae-yong.

Kemudian Shin Tae-yong juga mengungkapkan keinginannya, agar PSSI dan klub memberikan program yang baik bagi setiap pemainnya.

Baca Juga

“Saya belum bisa meyakinkan kapan, tetapi harusnya PSSI dan Timnas serta setiap klub harus menjadi satu unit untuk membuat program yang baik,” ungkapnya.

“Jika mau Timnas jadi kuat, perlu juga liga yang kuat, kalau dari liga saja tidak kuat otomatis Timnas tidak kuat,” sambung Shin Tae-yong.


2. Indonesia Angkat Kaki dari AFF

Suporter Ultras di tribun saat menyalakan flare pada pertandingan antara Timnas Indonesia U-19 vs Myanmar U-19 di Piala AFF U-19, Minggu (10/07/22).

Mencuatnya kabar yang mengatakan bahwa Indonesia akan keluar dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) tampaknya membuat masyarakat Vietnam beramai-ramai mendukung keputusan Indonesia tersebut.

Kegagalan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022 tampaknya masih menyisakan cerita di kalangan para penggemar sepak bola Tanah Air.

Bahkan, para penggemar sepak bola Tanah Air sampai ramai-ramai menyarankan agar Timnas Indonesia dalam hal ini PSSI mundur dari Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF).

Saran itu bahkan ramai disampaikan di media sosial dalam beberapa hari belakangan ini. Warganet menyarankan agar PSSI pindah ke Federasi Sepak Bola Asia Timur atau East Asian Football (EAFF).

Seruan dari para penggemar sepak bola tersebut juga bukan tanpa alasan. Pasalnya, dalam gelaran Piala AFF U-19 2022 tersebut Timnas Indonesia seperti dicurangi oleh aturan yang berlaku di AFF.

Baca selengkapnya: Masyarakat Vietnam Ramai-ramai Dukung Indonesia Angkat Kaki dari AFF

PSSITimnas IndonesiaPiala AFFLiga IndonesiaShin Tae-yongPiala AFF U-19 2022

Berita Terkini