x

Prediksi Pertandingan RB Salzburg vs Liverpool: Mampukah Darwin Nunez Kembali Tampil Apik?

Selasa, 26 Juli 2022 15:10 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Prio Hari Kristanto
Berikut adalah prediksi pertandingan pramusim 2022/23, antara RB Salzburg vs Liverpool pada Kamis (28/07/22).

INDOSPORT.COM – Berikut adalah prediksi pertandingan pramusim 2022/23, antara RB Salzburg vs Liverpool pada Kamis (28/07/22).

Pertandingan pramusim 2022/23 yang mempertemukan RB Salzburg kontra Liverpool akan tersaji di Red Bull Arena pada Kamis (28/07/22) pukul 01.00 WIB.

Baca Juga

Laga tersebut merupakan pertandingan pramusim keempat yang dijalani oleh Liverpool. Sebelumnya mereka sempat melawan Manchester United, Crystal Palace, dan RB Leipzig.

Dari tiga pertandingan uji coba yang dijalani oleh The Reds, mereka membukukan 2 kemenangan, dan 1 kali menderita kekalahan.

Kekalahan tersebut dialami oleh anak asuh Jurgen Klopp kala menghadapi Manchester United, dengan skor 4-0. Gol dari Setan Merah disumbangkan oleh Jadon Sancho, Fred, Anthony Martial, dan Facundo Pellistri.

Baca Juga

Sementara itu, RB Salzburg telah memulai kompetisi Liga Austria menghadapi Austria Vienne. Pertandingan tersebut mampu dimenangkan oleh Die Roten Bullen dengan skor 3-0.

Sebelumnya, klub yang bermarkas di Red Bull Arena itu sempat melakukan laga uji coba pramusim 2022/23 sebanyak tiga kali.

Dari seluruh pertandingan yang dijalani oleh salah satu klub yang berasal dari Liga Austria itu, mereka belum pernah meraih kemenangan.

Baca Juga

Sehingga, jalnnya pertandingan antara RB Salzburg vs Liverpool pada pertandingan pramusim 2022/23, diprediksi akan didominasi oleh The Reds.

Pasalnya, stirker anyar yang baru dibeli dari Benfica, Darwin Nunez mampu unjuk gigi ketika menghadapi RB Leipzig pada pertandingan sebelumnya.


1. Catatan Laga RB Leipzig vs Liverpool

Selebrasi pemain Liverpool saat memastikan diri lolos ke babak 16 Liga Champions 2019-2020 usai bekuk RB Salzburg.

Meski pertandingan antara RB Leipzig vs Liverpool merupakan laga uji coba pramusim, tetapi Jurgen Klopp akan menurunkan kekuatan terbaiknya.

Namun, klub yang bermarkas di Anfield Stadium itu tidak akan menurunkan penjaga gawang andalannya, Alisson Becker.

Baca Juga

Sebelumnya, Liverpool meraih kemenangan kala menghadapi RB Leipziq pada pertandingan pramusim 2022/23, dengan skor 0-5.

Sementara, Darwin Nunez yang sempat diragukan bisa bermain bagus bersama Liverpool dengan menyumbangkan empat gol. Meski pemain asal Urugay tersebut baru masuk pada awal babak kedua.

Di sisi lain, sejak 2019 lalu, kedua tim yang akan bertanding pada Kamis dini hari, pernah bertemu sebanyak tiga kali.

Baca Juga

Dari tiga pertandingan yang dijalani, Liverpool mampu unggul dengan meraih dua kali kemenangan, yakni dengan skor 4-3, dan 0-2, ketika bertemu di kompetisi Liga Champions.

Sedangkan, sisanya diraih dengan hasil imbang 2-2, kala Salzburg dan Liverpool melakoni pertandingan uji coba pada tahun 2020.

Berikut adalah prediksi susunan pemain yang akan tampil dalam laga uji coba pramusim 2022/23, antara RB Salzburg vs Liverpool pada Kamis (28/07/22) pukul 01.00 WIB.

Baca Juga

Prediksi Susunan Pemain:

RB Salzburg: Philipp Kohn; Ignace Van der Brempt; Oumar Solet, Bernardo, Maximilian Wober; Luka Sucic, Nicolas Seiwald, Nicolas Capaldo; Noah Okafor, Fernando, Benjamin Sesko

Pelatih: Matthias Jaissle

Liverpool: Adrian; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Naby Keita, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Darwin Nunez, Luis Diaz

Pelatih: Jurgen Klopp


2. Statistik dan Prediksi

Robert Lewandowski dijatuhkan oleh Maximilian Wober sehingga berbuah penalti di laga Bayern Munchen vs RB Salzburg (09/03/22). (Foto: REUTERS/Andreas Gebert)

Berikut adalah head-to-head dan prediksi RB Salzburg vs Liverpool yang akan tersaji di Stadion Red Bull Arena pada Kamis (28/07/22) pukul 01.00 WIB.

5 Pertandingan Rerakhir RB Salzburg

23/07/22 RB Salzburg 3-0 Austria Vienna

19/07/22 RB Salzburg 2-3 Ajax

15/07/22 Fugen 0-3 RB Salzburg

09/07/22 RB Salzburg 1-2 Feyenoord

05/07/22 RB Salzburg 1-2 Antwerp

5 Pertandingan Terakhir Liverpool

22/07/22 RB Leipzig 0-5 Liverpool

15/07/22 Liverpool 2-0 Crystal Palace

12/07/22 Manchester United 4-0 Liverpool

12/07/22 Liverpool 1-0 Real Madrid

29/05/22 Liverpool 3-1 Liverpool

Prediksi INDOSPORT.COM 

RB Salzburg: 20%

Imbang: 30%

Liverpool: 50%

LiverpoolPrediksiBola InternasionalJadwal PertandinganRed Bull SalzburgDarwin NunezPramusim

Berita Terkini