Man United vs Brighton: Dianggap Biang Kekalahan, Harry Maguire Kena Bully Netizen
INDOSPORT.COM – Dianggap sebagai biang kekalahan Manchester United atas Brighton di pekan perdana Liga Inggris (Premier League), nama Harry Maguire banjir sindiran netizen dunia maya.
Pada pertandingan pembuka Liga Inggris musim 22/23, Manchester United punya peluang besar raih kemenangan lantaran tampil di kandang sendiri saat hadapi tim papan bawah, Brighton hari Minggu (07/08/22) malam WIB.
Akan tetapi, Manchester United malah harus menelan pil pahit lantaran tumbang di Old Trafford dengan skor tipis 1-2.
Gawang Setan Merah yang dijaga David de Gea harus memungut bola untuk pertama kalinya saat Pascal Gross mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-30.
Bermula dari serangan cepat di sisi kanan pertahanan Manchester United, Danny Welbeck mengirim umpan ke area penalti dan disontek dengan mudah oleh Pascal Gross.
Gawang David de Gea harus kebobolan lagi di menit ke-39, kali ini Pascal Grob sukses menggandakan keunggulan sekaligus membuat papan skor laga Man Utd vs Brighton berubah jadi 2-0.
Gol tersebut bertahan hingga turun minum. Manchester United baru bisa memperkecil kedudukan di babak kedua melalui gol bunuh diri Alexis Mac Allister.
Setan Merah terus mencari gol penyeimbang. Namun hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol tambahan yang tercipta.
Dengan kekalahan ini, Manchester United pun tertahan di peringkat 13 klasemen Liga Inggris. Sementara Brighton melesat ke urutan 6 klasemen.
Pasca laga, nama Harry Maguire langsung jadi sorotan netizen dunia maya lantaran dianggap sebagai biang kekalahan Manchester United atas Brighton.
1. Maguire Dibully Netizen
Melansir dari laman Whoscored, disebutkan bahwa Harry Maguire mendapat rating 6,7 dalam penampilan sepanjang laga melawan Brighton.
Rating tersebut lebih rendah dari rekrutan anyar Manchester United, Lisandro Martinez yang mendapat penilaian 6,8.
Secara statistik, sejatinya penampilan Harry Maguire terbilang cukup baik di mana bek 29 tahun itu mampu melakukan satu kali tekel sukses, dua clearance serta empat intersep.
Jumlah intersepnya bahkan jadi yang terbanyak dari seluruh pemain Manchester United di pertandingan kontrak Brighton semalam.
Meski secara statistik penampilan Harry Maguire cukup baik, akan tetapi beberapa keputusannya di lapangan yang kerap hadirkan praha buat pertahanan Manchester United, membuat sejumlah netizens berikan rapor merah buat performa sang pemain.
Tak tanggung-tanggung, banjir sindiran dan ledekan pun diterima Maguire bahkan namanya sempat jadi trending topic twitter usai kekalahan Manchester United.
Lantas seperti apa respons para netizen terhadap penampilan Harry Maguire semalam? Berikut INDOSPORT coba merangkum:
Minta Harry Maguire Dicoret dari Sebagai Kapten
Maguire Masalah Terbesar Manchester United
Style Bertahan Maguire Bikin Kacau Man United
Maguire Cosplay Bintang Smackdown?
Beratnya Jadi De Gea
2. Man Utd vs Brighton, Nama Cristiano Ronaldo Mendadak Trending di Twitter, Ada Apa?
Cristiano Ronaldo jadi sorotan publik usai matchday pertama Liga Inggris (Premier League) yang mempertemukan Man Utd vs Brighton pada Minggu (07/08/22).
Pemain berusia 37 tahun tersebut bahkan memuncaki trending topic di twitter setelah Manchester United telan kekalahan 2-1 atas Brighton.
Cristiano Ronaldo jadi sorotan usai laga Man Utd vs Brighton. Eks Juventus dan Real Madrid tersebut bahkan memuncaki trending topic di twitter. Ada apa gerangan?
Baca selengkapnya: Man United Kalah, Cristiano Ronaldo Mendadak Trending di Twitter