Hasil Pertandingan Pemain Indonesia di Eropa: Witan dan Egy Debut, Elkan Baggott Starter Lagi
INDOSPORT.COM – Berikut rekap hasil pertandingan pemain Indonesia di kompetisi Eropa pada malam hingga dini hari tadi (14/08/22), mulai dari Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri yang debut hingga Elkan Baggott jadi starter.
Pada akhir pekan ini, sejumlah pemain asli Indonesia yang berkompetisi di Eropa kembali menjalani pertandingan sengit dan membantu timnya arungi musim 22/23.
Dari Liga Inggris misalnya, ada Elkan Baggott yang berhasil mendapat caps keempatnya pada musim ini bersama Gillingham FC.
Bersama klub yang mentas di League Two atau kasta keempat Liga Inggris tersebut, Elkan Baggott dipercaya tampil sebagai starter saat menghadapi Tranmere Rovers.
Bertanding di Prenton Park, pemain berusia 19 tahun itu turun sejak awal laga dan mengawal lini pertahanan Gillingham FC.
Sayangnya, Elkan Baggott gagal membantu Gillingham FC menang dan telan kekalahan telak tiga gol atas Tranmere Rovers.
Imbas kekakalahn tersebut, Gillingham FC pun turun ke urutan 18 klasemen sementara League Two dengan perolehan tiga poin dari tiga laga.
Tak hanya Elkan Baggott di Liga Inggris, catatan pertandingan juga berhasil ditorehkan pemain Indonesia lain yakni Egy Maulana Vikri serta Witan Sulaeman.
Seperti diketahui, dua pemain Timnas Indonesia tersebut baru saja direkrut tim kasta teratas Liga Slovakia pada awal musim ini setelah sebelumnya berstatus bebas transfer.
Walau baru didatangkan, namun Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri tak butuh waktu lama untuk catatkan menit bermain di klub barunya.
1. Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri Debut
Di mulai dari Witan Sulaeman, pemain asal Palu tersebut langsung berhasil dapat kesempatan tampil bersama timnya, AS Trencin pada pekan kelima Fortuna Liga.
Bertanding menghadapi Ruzomberok di Stadion Pod Cebratom, mantan penggawa FK Senica ini turun pada babak kedua sebagai pemain pengganti.
Ditempatkan sebagai winger kanan, Witan Sulaeman tampil selama 16 menit dan berhasil membantu Trencin amankan satu poin dari kandang lawan.
Dengan hasil ini, Witan Sulaeman bersama AS Trencin berhasil merangsek naik ke urutan delapan klasemen sementara Liga Slovakia.
Sementara Egy Maulana Vikri, juga sukses catatkan laga debut bersama timnya ViOn Zlate Moravce-Vrable saat hadapi tim kuat, MSK Zilina.
Dalam laga yang berlangsung di Štadión pod DubÅom tersebut, Egy Maulana Vikri juga turun sebagai pemain pengganti dan baru masuk pada menit 19’.
Di pertandingan ini, Egy Maulana Vikri mendapat kartu kuning usai lakukan pelanggaran cukup keras kepada lawan pada menit 27’.
Namun sayang, meski punya menit bermain lebih banyak dari Witan Sulaeman namun Egy Maulana Vikri gagal membantu timnya amankan poin.
Egy Maulana Vikri bersama ViOn Zlate Moravce-Vrable telan kekalahan tipis 1-0 atas MSK Zilina. Gol semata wayang tim lawan dicetak oleh David Duris menit ke-76’.
Imbas kekalahan ini, Egy Maulana Vikri bersama ViOn Zlate Moravce-Vrable kian terdampar di dasar klasemen Liga Slovakia dengan torehan dua poin dari lima pertandingan.
Hasil Pemain Indonesia di Eropa
- Tranmere Rovers 3-0 Gillingham (Elkan Baggott)
- Zilina 1-0 Zlate Moravce (Egy Maualana Vikri)
- Ružomberok 0-0 Trencin (Witan Sulaeman)