x

Manchester United Kena Bantai Sebelum 5 Pekan Pertama, Nasib Ten Hag Serupa Moyes?

Minggu, 14 Agustus 2022 10:45 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag (kiri), dan Cristiano Ronaldo di laga pramusim kontra Rayo Vallecano (31/07/22). (Foto: Reuters/Ed Sykes)

INDOSPORT.COM – Nasib pelatih asal Belanda, Erik ten Hag, bisa saja serupa David Moyes jika tak segera membenahi Manchester United di lima pekan pertama Liga Inggris (Premier League).

Pelatih asal Belanda, Erik ten Hag, semakin pusing usai mendapat kekalahan kedua beruntun kala Manchester United melawan tuan rumah, Brentford.

Baca Juga

Parahnya lagi, Manchester United dibantai oleh Brentford dengan skor mencolok 0-4 dengan semua gol terjadi di babak pertama.

Jay Dasilva menjadi pemain pertama yang mampu membobol gawang kiper The Red Devils, David de Gea di menit ke-10, dilanjutkan oleh aksi Mathias Jensen di menit ke-18.

Tak cukup sampai di situ, Brentford kembali menambah dua gol usai bek tengah, Ben Mee menambah keunggulan, sebelum penyerang, Bryan Mbeumo menutup pesta gol di menit ke-35.

Baca Juga

Tentunya, hasil ini cukup memalukan bagi Manchester United yang pada Liga Inggris 2022-2023 mengagendakan kebangkitan.

Apalagi, Manchester United kini ditangani pelatih sekelas Erik ten Hag yang dalam beberapa tahun belakangan meraih prestasi mengagumkan bersama Ajax Amsterdam.

Ajax Amsterdam sempat dibawa Ten Hag mencapai semifinal Liga Champions 2019, selain juga meraih beberapa trofi Liga Belanda.

Baca Juga

Namun, nasib Erik ten Hag bisa saja serupa dengan mantan pelatih Manchester United, David Moyes jika saja tidak segera berbenah.

Memang, masih terlalu dini untuk menyebut Ten Hag akan gagal, tetapi jika saja tak segera berbenah, pertandingan ketiga Manchester United Liga Inggris melawan Liverpool bisa menjadi bencana.


1. Musim Transisi Manchester United

Manchester United vs Brighton, Reaksi Cristiano Ronaldo usai timnya kebobolan REUTERS-Toby Melville

Menilik rekor Manchester United di musim kompetisi 2013-2014, layak pula disebut musim transisi, setelah ditinggal Sir Alex Ferguson yang memutuskan pensiun.

Sebagai gantinya, Ferguson kemudian menunjuk pelatih Everton, David Moyes, yang beberapa musim sebelumnya mampu membawa tim berada di papan atas Liga Inggris.

Baca Juga

Moyes pun disebut-sebut oleh fan Manchester United sebagai pengganti tepat untuk Sir Alex Ferguson, mengingat pendekatan strategi yang cenderung mirip.

Akan tetapi, blunder pertama dilakukan oleh Moyes dengan mengganti seluruh staf kepelatihan Ferguson demi menciptakan era baru dalam tubuh klub.

Nyaris serupa dengan Ten Hag, tak banyak pula yang dilakukan oleh Moyes di bursa transfer dengan hanya mendatangkan Marouane Fellaini yang menambah pemain inti.

Baca Juga

Akibatnya, di lima pekan pertama Liga Inggris, Manchester United kesulitan dengan meraih dua kekalahan, meskipun tidak secara beruntun.

Dua kekalahan Manchester United didapatkan dari Liverpool, yang serupa dengan Liga Inggris musim ini dihadapi di pekan ketiga dengan skor tipis 0-1.

Sementara, satu kekalahan lain didapat di pekan kelima ketika menghadapi rival sekota, Manchester City dengan skor telak 1-4 di Etihad Stadium.


2. Adu Nasib Moyes-Ten Hag di Liga Inggris

Brentford vs Man United, Reaksi Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire usai Timnya Kebobolan di Liga Inggris REUTERS-David Klein

Dua kekalahan di lima pekan perdana Liga Inggris ini seolah menjadi noda bagi fan Manchester United yang kemudian mulai meragukan tangan dingin David Moyes.

Namun demikian, Manchester United masih cukup bersabar, lantaran David Moyes kemudian mencatat hasil bagus selepas lima pekan pertama, juga meraih hasil manis di Liga Champions dengan tanpa kalah di enam pertandingan.

Patut dinanti apakah Erik ten Hag akan kembali mengulang nasib David Moyes, tetapi Manchester United harus berbenah jika tak mau berada di kekacauan yang lebih parah jika banyak menelan kekalahan di Liga inggris.

Baca Selengkapnya: 4 Fakta Menarik Usai Manchester United Dibantai Brentford di Liga Inggris

Manchester UnitedDavid MoyesLiga InggrisBrentfordErik ten Hag

Berita Terkini