5 Pemain di Atas Usia 30 Tahun dengan Biaya Transfer Termahal, Casemiro Lewati Lewandowski
INDOSPORT.COM - Berikut 5 pemain di atas usia 30 tahun dengan biaya transfer termahal di dunia, di mana Casemiro berpotensi melewati Robert Lewandowski.
Casemiro bakal menjadi salah satu pemain dengan usia di atas 30 tahun yang memiliki biaya transfer mahal, seiring adanya laporan Manchester United tengah mendekatinya.
Manchester United dilaporkan tengah menjajaki kesempatan mendatangkan Casemiro dari Real Madrid jelang penutupan bursa transfer musim panas ini.
Keinginan Man United memboyong Casemiro dikarenakan kebutuhan Setan Merah akan gelandang baru di skuadnya musim ini.
Sejatinya, Man United memilih mendatangkan Frenkie de Jong dari Barcelona, atas permintaan pelatih barunya, Erik ten Hag.
Man United bahkan telah mencapai kata sepakat dengan Barcelona untuk transfer pemain berpaspor Belanda tersebut.
Namun, De Jong enggan bergabung Man United karena klub yang bermarkas di Old Trafford itu tak bermain di Liga Champions musim ini.
Usai kesulitan mendatangkan De Jong, Man United pun kemudian mengalihkan buruannya ke Casemiro jelang penutupan bursa transfer musim panas ini.
Dilaporkan oleh juru transfer kenamaan, Fabrizio Romano, Man United bakal menggelontorkan dana total 70 juta euro, dengan rincian 60 juta euro sebagai biaya transfer, dan 10 juta euro sebagai bonus.
Jika transfer ini terealisasi, Man United akan membuat Casemiro menjadi pemain di atas usia 30 tahun termahal kedua sepanjang sejarah. Kira-kira, siapa saja pemain tua yang pernah didatangkan dengan harga mahal? Berikut daftarnya.
1. Pemain âTuaâ dengan Biaya Transfer Mahal
5. Kalidou Koulibaly
Kalidou Koulibaly menjadi pemain dengan usia di atas 30 tahun yang memiliki nilai transfer termahal usai diboyong Chelsea pada musim panas 2022 ini.
Koulibaly yang berusia telah 31 tahun didatangkan Chelsea dari Napoli dengan harga fantastis, yakni total 40 juta euro.
Sejauh ini, Koulibaly telah menunjukkan kematangannya sebagai pemain dan menjadi pembelian cerdas Chelsea yang telah ditinggal Antonio Rudiger dan Andreas Christensen secara gratis.
Koulibaly pun telah tampil sebanyak dua kali bagi Chelsea di kancah Liga Inggris 2022/23, dengan mencetak satu gol bagi The Blues.
4. Leonardo Bonucci
Bek gaek milik Juventus, Leonardo Bonucci, masuk dalam 5 besar daftar pemain tua dengan biaya transfer termahal di dunia.
Biaya transfernya sendiri masuk dalam daftar pemain tua termahal di dunia usai didatangkan AC Milan dari Juventus pada usia 30 tahun dengan harga 42 juta euro pada 2017.
Di AC Milan, Bonucci sulit berkembang tak seperti saat bermain di Juventus. Hingga akhirnya, Bianconeri menebusnya kembali dengan harga 35 juta euro pada 2018.
Hingga saat ini, Bonucci masih menjadi pilar di pertahanan Juventus, dan menjadi kapten dari tim yang telah dibelanya sejak 2010 itu.
3. Robert Lewandowski
Robert Lewandowski menjadi pemain di atas usia 30 tahun yang memiliki biaya transfer termahal ketiga di dunia usai didatangkan Barcelona di tahun 2022 ini.
Lewandowski yang telah berusia 33 tahun, didatangkan Barcelona dari Bayern Munchen dengan harga 50 juta euro di musim panas 2022.
Proses transfernya sendiri tergolong rumit. Sebab, Bayern Munchen disebut tak ingin menurunkan harganya. Sebelumnya, Die Roten mematok harga 60 juta euro.
Namun Barcelona bersedia melakukan negosiasi hingga Bayern Munchen mau melepasnya dengan harga 50 juta euro di musim panas ini.
2. Cristiano Ronaldo Pemimpin
2. Miralem Pjanic
Di posisi kedua, ada nama Miralem Pjanic yang didatangkan Barcelona di usia 30 tahun pada musim panas 2020 dari Juventus.
Tak tanggung-tanggung, Barcelona mengeluarkan dana 65 juta euro demi mendatangkan pemain kelahiran Bosnia tersebut ke Camp Nou.
Sejatinya, transfer Pjanic bagian dari transfer Arthur Melo ke Juventus. Namun Bianconeri dan Barcelona enggan melakukan barter pemain.
Sejak bergabung, Pjanic seperti kesulitan bermain di Barcelona. Bahkan dirinya sempat dipinjamkan ke Besiktas di musim 2021/22 lalu, sebelum akhirnya dipulangkan di musim panas ini.
1. Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo tak hanya pernah menjadi pemain termahal dunia. Namun ia juga memegang rekor pemain di atas usia 30 tahun dengan nilai transfer termahal.
Ia memegang rekor tersebut kala diboyong oleh Juventus pada 2018 dari Real Madrid dengan memakan dana 117 juta euro.
Nilai transfer ini sendiri diyakini takkan terpecahkan dalam waktu dekat, kendati pasar pemain tengah mengalami inflasi gila-gilaan.
Di Juventus, Cristiano Ronaldo bermain apik dan berhasil meneruskan catatannya di Real Madrid, dengan mencetak 101 gol dari 134 laga selama 3 tahun berseragam Bianconeri.