RANS Belum Menang di Liga 1, RD Bicara Soal Lawan Arema FC dan Mandulnya Wander Luiz
INDOSPORT.COM - Pelatih RANS Nusantara FC yakni Rahmad Darmawan mengatakan timnya belum menyerah mencari kemenangan perdana di kompetisi Liga 1 2022-2023.
Dari lima laga di Liga 1 2022-2023, RANS Nusantara FC yang berstatus tim promosi hanya meraih dua kali hasil imbang dan tiga kekalahan.
Rahmad Darmawan menjelaskan, mental pemain tidak terpengaruh dan mereka siap bangkit di laga berikutnya lawan Arema FC.
Juru taktik 55 tahun itu akan lakukan evaluasi supaya Wander Luiz dkk bisa tampil lebih baik pada 24 Agustus 2022 mendatang.
"Tentu pekerjaan seorang pelatih dan saya yakin kami masih mampu untuk membangun tim ini untuk punya motivasi lagi," buka Rahmad Darmawan.
"Untuk mental pemain mereka tidak berpengaruh, jadi tidak berpengaruh untuk lawan Arema," tuturnya menambahkan.
RANS Nusantara FC dikatakan punya psikolog yang akan membantu program pelatih untuk kembalikan motivasi pemain.
Pemilik klub, Raffi Ahmad juga mendukung penuh tim pelatih dan pemain, meski sejauh ini belum tampil konsisten di Liga 1.
"Kami punya jobdesk masing-masing, kemarin sebelum pertandingan, Raffi sudah video call kami, itu menandakan situasi yang baik di tim ini," kata Rahmad Darmawan.
"Kami punya psikolog dan kita ada program untuk sama-sama bangun tim ini," ujar Rahmad Darmawan melanjutkan.
1. Wander Luiz Masih Mandul
Lebih lanjut, Rahmad Darmawan juga berbicara mengenai penampilan striker asing, Wander Luiz yang masih mandul sejauh ini. Pemain asal Brasil itu dinilai masih dalam proses adaptasi karena paling terakhir bergabung.
Wander Luiz sudah dimainkan dalam empat pertandingan terakhir. Tapi, eks Persib Bandung itu belum cetak gol ataupun assist.
"Dia sebenarnya tampil sekitar empat pertandingan, tapi secara berjenjang dari 20 menit, ke 45 menit, dan bermain penuh. Itu karena ada situasi dimana saya harus menambah level fitness dia," tutur Rahmad Darmawan.
RANS Nusantara FC saat kini tempati peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2022 atau zona degradasi. Runner up Liga 2 musim lalu itu kumpulkan dua poin dari lima pertandingan.
Pada laga terakhir, RANS kalah telak 0-3 dari Persija Jakarta. Rahmad Darmawan mengatakan dia salah menerapkan taktik dan strategi, terutama di babak pertama sehingga mereka kebobolan tiga gol.
Tapi, dia tetap apresiasi kerja keras pemain, terutama penampilan di babak kedua yang berubah drastis.
"Saya baru bisa mengubah di babak kedua dan ini kesalahan saya. Tapi saya senang pemain masih berusaha," tuntasnya.
2. Klasemen Sementara Liga 1 2022/23
Berikut klasemen RANS Nusantara FC hingga pekan kelima Liga 1 2022/23: