Sudah Deal dengan Striker 48 Gol Napoli, Juventus Lupakan Memphis Depay
INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia (Serie A), Juventus, dikabarkan sudah mencapai kata sepakat dengan striker 48 gol Napoli, Arkadiusz Milik, dan mulai melupakan Memphis Depay.
Sebagaimana yang diketahui sebelumnya, Juventus sejatinya masih perlu menemukan kesepakatan setelah Memphis Depay mengajukan tuntutannya terkait masalah gaji.
Memphis Depay sejatinya sudah tidak masuk dalam rencana Xavi Hernandez sehingga pria asal Belanda itu memutuskan untuk angkat koper dari Barcelona.
Melansir dari Football Italia, Blaugrana sendiri telah bekerja keras untuk memotong gaji pemain asal Belanda tersebut sebab masalah keuangan yang menimpa klub.
Hal tersebut membuat kemungkinan pemain berusia 28 tahun tersebut kian dekat bergabung ke Juventus dengan status bebas transfer.
Bianconerri telah tertarik untuk memakai jasa Memphis Depay untuk sementara waktu dengan arti Juve bakal menunggu hingga menemukan striker yang cocok.
Dengan begitu, Le Vecchia Signora menjadikan Depay sebagai target utama setelah gagalnya negoisasi dengan Atletico Madrid terkait Alvaro Morata.
Namun, klub yang bermarkas di Allianz of Turin itu belum menyetujui persyaratan pribadi dengan sang pemain karena masalah biaya.
Kini, Juventus tampaknya sudah tidak lagi mengejar Memphis Depay setelah Si Nyonya Tua sudah sepakat dengan Arkadiusz Milik mengenai syarat pribadi.
1. Juve Tinggalkan Depay dan Pilih Milik
Seperti yang digelorakan oleh Fabrizio Romano sebelumnya, Arkadiusz Milik dan Juventus telah mencapai kata sepakat mengenai persyaratan pribadi.
Hal ini menunjukkan bahwa Memphis Depay sangat kecil kemungkinannya untuk pindah ke Turin pada bursa transfer musim panas ini.
Milik sebenarnya baru didatangkan Marseille dari Napoli pada Juli 2022 yang lalu. Kini, Depay akan menerima tawaran Juventus, yang merupakan kesepakatan pinjaman senilai 2 juta euro, dan memiliki opsi beli seharga 8 juta euro pada akhir musim.
Hal ini dilakukan Juventus mengingat rumitnya transfer Memphis Depay. Bagaimana tidak? Pria berusia 28 tahun itu meminta hal yang ‘nyeleneh’ bagi Bianconerri.
Dilansir dari Get Spanish Football, pria asal Belanda itu ingin kontrak selama dua tahun dengan gaji 7 juta euro per musim dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Tentu seja, Juve menolak mentah-mentah permintaan Depay sehingga memilih berpaling ke Milik. Dengan demikian, eks pemain Manchester United itu akan tetap di Camp Nou sementara waktu.
Kepindahan Depay tampaknya turut bergantung pada fix atau tidaknya Pierre-Emerick Aubameyang ke Chelsea. Jika itu terjadi, eks penggawa PSV Eindhoven ini kemungkinan besar tetap di Camp Nou.
Namun, apabila keputusan Depay untuk hengkang dari Camp Nou memang benar-benar sudah bulat, ia mungkin berpeluang untuk kembali ke pelukan mantannya, Manchester United.
Kabarnya, Manchester United melayangkan tawaran yang lebih tinggi dari Juventus. Mengingat Juve ogah menyanggupi gaji yang diminta Depay, ia mungkin bisa mengajukan keinginannya ke Setan Merah.
2. Tiga Alasan Hengkangnya Depay ke Old Trafford Bakal Lebih Sukses
Berikut tiga alasan mengapa kepulangan Memphis Depay ke Manchester United bakal berujung kesuksesan yang masif.
Jelang penutupan bursa transfer, Manchester United membuat gebrakan dengan mencoba memulangkan si anak hilang, Memphis Depay.
Laporan terbaru dari Marca menyebutkan, Manchester United berhasil melampaui tawaran Juventus yang sebelumnya menjadi pilihan penyerang milik Barcelona tersebut.
Seperti yang diketahui, Depay sebelumnya dirumorkan akan bergabung Juventus. Bahkan beberapa waktu terakhir, Bianconeri terus melakukan pendekatan kepadanya.
Namun belakangan Juventus malah menjatuhkan pilihannya ke Arkadiusz Milik, dan menimbang kembali keputusan merekrut Memphis Depay pada bursa transfer.
Baca selengkapnya: Kembali ke Pelukan Mantan, 3 Alasan Kepulangan Memphis Depay ke Man United Bakal Sukses Besar